JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Najwa putri maharani
Najwa putri maharani
2 bulan yang lalu

penulis jk Rowling, tentang harry Potter

siti rahmah nur fadillah
Siti rahmah nur fadillah
2 bulan yang lalu

penulis favorit ku MARSANAS SAFWAN. Buku tentang Teuku Umar menyoroti keberaniannya melawan Belanda dengan strategi cerdas, seperti berpura-pura bekerja sama lalu berbalik menyerang. Saya suka bagaimana ia tetap setia pada perjuangan rakyat Aceh, menunjukkan kepemimpinan, taktik brilian, dan keteguhan hati yang bisa menjadi inspirasi.

Aqilla Aisyabila
Aqilla Aisyabila
2 bulan yang lalu

Stephen hillenburg

STEVEN MESSI
STEVEN MESSI
2 bulan yang lalu

Tere Liye, Bumi: imajinasi penulisnya yang indah, perjalanan tokoh yang menarik, dan nilai moral yang terkandung di dalamnya.

helma aninda syafira
Helma aninda syafira
2 bulan yang lalu

penulis favorit ku adalah Andrea Hirata "Laskar Pelangi" karya Andrea Hirata menceritakan tentang perjuangan 10 anak dari keluarga miskin di Belitung dalam menggapai pendidikan di sekolah Muhammadiyah yang hampir ditutup karena kekurangan murid. Buku ini diangkat dari kisah nyata masa kecil Andrea Hirata dan menggambarkan semangat, persahabatan, serta perjuangan menghadapi keterbatasan.

Dian Nisa
Dian Nisa
2 bulan yang lalu

Pramoedya Ananta Tur Tere Liye Dee Lestari

Naila Ramadhani
Naila Ramadhani
2 bulan yang lalu

Penulis: Andrea Hirata Buku: "Laskar Pelangi" Andrea Hirata adalah penulis Indonesia yang terkenal dengan bukunya "Laskar Pelangi". Saya suka buku ini karena menceritakan tentang semangat dan perjuangan anak-anak yang tidak menyerah, serta tentang pentingnya pendidikan dalam mencapai kesuksesan

viola nabigha yusman
Viola nabigha yusman
2 bulan yang lalu

Judulnya Cinderella penulisnya Charles Perrault

Muhammad Satryo Adiguna
Muhammad Satryo Adiguna
2 bulan yang lalu

N. H. Kleinbaum, cerita yang seru sedih, senang terdapat dalam satu buku, emosi karakter, sifat sifat. Semua tentang buku ini sempurna menurut saya

Agenda Hari Ini