

Kreasi Cantik Bunga Pita Kombinasi
Endah RA ; Petra Aquina Budiarti
Tersedia di:
Deskripsi
Mengeksplorasi pita memang tidak akan ada habisnya. Pita tidak hanya dipakai untuk mengikat bungkus kado, dibuat beragam bunga pun sangat indah dilihat. Berbicara kreasi bunga dari pita, begitu banyak kreasi bunga pita yang bisa dibuat, bahkan sampai ratusan model, warna dan metode. Ada beberapa metode pembuatan pita, ada metode bakar, metode lipat, metode lem, metode jahit kerut dan metode rajutan.Buku ini dibuat, untuk melengkapi buku-buku pembuatan pita yang sudah ada di pasaran. Buku ini membahas pembuatan bunga pita kombinasi, baik kombinasi warna maupun kombinasi bentuk dan metode. Sedangkan pita yang dipakai adalah jenis pita satin polos, agar tidak terlalu ramai saat dibuat. Ada 60 jenis dan model pembuatan bunga pita kombinasi, dari mulai yang sederhana, simpel dan mudah sampai dengan pembuatan bunga pita yang rumit dan sulit. Bagi Anda yang akan mencoba membuat kreasi bunga pita, Anda bisa mencoba kreasi bunga pita yang mudah dan simpel terlebih dulu, baru mencoba bunga-bunga pita lain yang lebih rumit dan sulit.Aplikasi bunga pita tidak hanya terbatas pada aksesori semata, peralatan rumah tangga pun bisa dihias dengan bunga pita. Bahkan untuk keperluan wedding (pernikahan) seperti boks antaran pengantin, kartu undangan, aneka suvenir pernikahan, pernak-pernik dekorasi ruangan pesta pernikahan pun bisa dihias dengan bunga pita kombinasi ini. Jadi, daripada penasaran, yuuuk! Kita mulai mencoba berkreasi dengan bunga pita ini.
Ulasan
Buku Terkait
Buku Rekomendasi Lainnya

Maple untuk Persamaan Diferensial
Kartono

Perjalanan spiritual : dari Gumujeng Sunda, eksisitensi Tuhan, sampai Siberia
BROUWER, M.A.W.

Science Out Of Lab
C3 Creatives ; Morin Tanang

The Naked Marquis
MACKenzie, Sally ; Eka Budiarti

Membuka Pintu Harapan
Prito Windiarto

Dahsyatnya Photoshop untuk Fotografer Pemula
Dody Nugroho

Sahabat Baru Naira
RisTee

Hautor Passi, Kubunuh Kau
Radinton Malau ; Syafruddin Azhar

Buku Junior Menulis Kreatif
Adib (Pengarang)

Pendidikan anti korupsi : strategi internalisasi nilai-nilai Islami dalam menumbuhkan kesadaran antikorupsi di sekolah
Muhamad Nurdin ; Rose KR

Biodiversitas Flora dan Fauna : di arboretum hutan pendidikan konservasi terpadu tahura Wan Abdul Rahman
-

Dewi Anggraeni : Si Putri Karandan
Tirto Suwondo (Pengarang)

Infographics : innovation of state civil apparatus management
Adi Suryanto (editor) ; Agus Sudrajat (editor) ; Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia

London
Menen, Aubrey (Pengarang)
