Jangan mau (dikatakan) tua : rahasia awet mudah dan tetap sehat
Tandra, Hans ; Anang Harris Himawan (editor)
Tersedia di:
Deskripsi
KETIKA Anda terpaksa harus memakai kacamata, bercermin tampak uban semakin banyak, encok mulai sering kumat, dan lupa akan siapa nama tetangga di sebelah rumah. Anda mulai merasakan tua. Banyak orang lalu cemas dan panik, kemudian berusaha mencari bermacam-macam solusi, datang ke toko obat mencari obat kuat, atau mencoba 'makanan sehat', iklan-iklan di televisi dan media menawarkan berbagai minuman ini dan makanan itu, bahkan ada orang yang nekat minta suntik untuk mengencangkan kulit, atau menjalani operasi plastik. Proses penuan akan diikuti dengan timbulnya berbagai penyakit, penyakit-penyakit yang dijumpai pada orang tua kebanyakan adalah penyakit jantung, stroke, diabetes, osteoporosis, atau kanker, disamping penyakit infeksi yang masih banyak dijumpai pada semua usia di negara berkembang. Semua ini sangat bergantung kepada Anda sendiri, kemauan Anda, sikap Anda. Bila Anda melakukan hal-hal yang salah, penyakit akan timbul, Anda menjadi makin lemah, makin lamban, makin sakit, dan makin menderita. Sebaliknya bila Anda mengambil sikap yang benar, akan membuat Anda kian sehat, bugar, bersemangat, ceria, dan berumur panjang. Ambil langkah mulai sekarang, tidak peduli sekarang masih berusia 20 tahun atau sudah 70 tahun. Buku ini akan memberi petunjuk kepada Anda, bagaimana dengan mudah, murah, bisa membuat hidup Anda makin berarti. Anda dapat menikmati kehidupan ini sampai usia lanjut, berbahagia dikelilingi cucu cicit. Jangan mau dikatakan tua.