

Perempuan, islam, dan negara
Husein Muhammad (Pengarang) ; Muhammad Ali Fakih (editor)
Tersedia di:
Deskripsi
Tema perempuan dalam kacamata agama, hukum, dan negara telah banyak dibahas di atas meja akademik. Berbagai hasil riset lapangan juga diterbitkan oleh sejumlah institut swasta maupun negeri. Dalam karya yang berjudul Perempuan, Islam, dan Negara: Pergulatan Identitas dan Entitas, KH. Husein Muhammad mengeksplorasi dunia perempuan, terlebih perempuan Muslim. Dengan mengambil sampel perempuan pesantren, penulis mencoba memahami pergulatan identitas dan entitas perempuan Muslim. Diskursus tentang perempuan pesantren ini sangat menarik karena merupakan tema “non-laten” dalam wacana gender dan feminisme. Refleksi penulis yang pernah menyabet award (penghargaan) dari Pemerintah Amerika Serikat untuk “Heroes To End Modern-Day Slavery” pada tahun 2006 itu tidak berhenti di dunia pesantren saja, melainkan juga menyoroti pergulatan kaum perempuan di mata hukum dan negara. Termasuk pula dibabar mengenai sejumlah kompleksitas problem, ranah perjuangan, dan tantangan yang dihadapi oleh kaum perempuan. Mendeskripsikan pesantren dalam kerangka yang menyeluruh dan lengkap amatlah tidak mudah, apalagi pada saat sekarang ini. Di samping karean faktor dinamika perubahan sosial yang sangat cepat berlangsung dewasa ini, pesantren sendiri memang merupakan sebuah lembaga pendidikan Islam yang unik. Pengamatan terhadap pesantren secara tidak tajam dan kurang mendalam sering kali berujung pada kesimpulan yang kurang tepat. Oleh karenanya, buku ini akan menjadi batu pijak perjuangan perempuan pada tahun-tahun mendatang, terlebih dalam membentuk identitas dan jati diri mereka. ; Bibliografi : halaman 414-420 ; Indeks : halaman 421-427
Ulasan
Buku Rekomendasi Lainnya

Before dawn
DAMONO, Sapardi Joko

Facebook Inc : Kisah perusahaan global di dunia facebook
ENTERPRISE, Jubilee

Komentar atas Undang-Undang Pokok Agraria
Parlindungan.A.P

Shonen magz #06/2011
ratnasari ; faizal ; aryaguna

A to Z sukses bisnis rumahan : bosan jadi pegawi
PILLIANGSANI, Hiqmad Muharman

Akuntansi Keuangan Daerah Berbasis Akrual : Berdasarkan PP No. 71 Tahun 2010 dan Permendagri No. 64 Tahun 2013
Erlina ; Rasdianto ; RAMBE, Omar Sakti

Placebo
Pia Devina

Berburu Surga Bersama Nabi
Ahmad Salim ; M. Subhan, (editor)

Sekilas mengenal negara dan bahasa Perancis
Herman Sudrajat

Committee 300
; Meda Satrio ; Daniel Bukit

Manajemen sumber daya manusia : teori dan praktik
Putu Widhi Iswari (Pengarang) ; Bayu Sindhu Raharja (editor)

Seasons scrapbook
Raby, Charlotte (Pengarang) ; Jenny, Christine (Ilustrator)

High-rise invasion 12
Tsuina Miura (Pengarang) ; Takahiro Oba (Ilustrator) ; Lidwina Leung (Penerjemah) ; Marin Hermanto (Pengarang)

Dasar-dasar manajemen keuangan edisi 14 - buku 2
Brigham, Eugene F. (Pengarang) ; Houston, Joel F. (pengarang) ; Novietha Indra Sallama (penerjemah) ; Febriany Kusumastuti (penerjemah)
