Caping kalo : riwayat penutup kepala perempuan di kota kretek
Edy Supratno (Pengarang) ; Nurul Fatimah (pengarang) ; Isna Maylani (pengarang) ; Arif Rohman (pengarang) ; Hasan Aoni (pengarang)
Tersedia di:
Deskripsi
Bibliografi : halaman 187-191 ; Indeks : halaman 195-200 ; Caping kalo merupakan penutup kepala perempuan yang biasanya menjadi satu bagian dengan busana adat Kudus. Keberadaannya sebagai ornamen busana adat menjadikan caping kalo hanya terbatas digunakan pada momen-momen seremonial, seperti peringatan hari jadi Kota Kudus, agenda pariwisata, atau dalam seni pertunjukan tari. Sementara di sisi lain, jumlah perajin caping kalo semakin berkurang. Tidak mau kehilangan warisan budaya bernilai dari Kudus ini, salah satu perusahaan rokok kretek dari kota tersebut, yaitu Nojorono Kudus, berupaya menjaga kelestarian caping kalo dari kepunahan. Melalui program corporate social responsibility Yayasan Karya Bakti Nojorono (YKBN), diterbitkan buku berjudul Caping Kalo: Riwayat Penutup Kepala Perempuan di Kota Kretek (Penerbit Buku Kompas, 2022). Buku setebal 224 halaman tersebut menelisik kembali sejarah caping kalo melalui serangkaian penelitian sumber-sumber primer, seperti dokumen, catatan arsip para gubernur jenderal Hindia Belanda, dan karya ilmiah dari sejumlah perguruan tinggi.