Tafsir qur'an berbasis qira'at : dekonstruksi paradigma kedudukan perempuan di dalam islam
Muhamad Haninurrahman Muhsin Salim (Pengarang) ; Bambang Trimansyah (Penyunting)
Tersedia di:
Deskripsi
Bibliografi halaman: 141-151 ; Buku ini membawa gagasan dekonstruksi paradigma tentang kedudukan perempuan di dalam Islam yang cenderung dimarginalkan penafsir patriarkis. Melalui penelition, penulis berupaya melakukan penyetaraan yang bersifat tugas dan tanggung jawab antara laki-laki dan perempuan secara kodrati, bukan penyetaraan pada semua aspek, seperti apa yang digambarkan oleh kaum feminis Secara unik buku ini menempatkan ilmu qiraat bukan sekadar digunakan untuk membaca Al-Qur'an, melainkan juga untuk menafsirkan Al-Qur'an. Adanya berbagai pandangan mengenai larangan dan pembolehan keterlibatan perempuan untuk beraktivitas di sektor publik, menjadikan pendekatan Al-Qur'an sangat relevan sebagai landasan awal untuk menemukan solusi tersebut. Maka dari itu, dibutuhkan penafsiran-penafsiran dari berbagai mufasir dan dibutuhkan pendekatan tafsir Al- Qur'an melalui ilmu qira'at.