

Mengenal cara manusia purba mengolah binatang hasil buruannya
Ilham Abdullah (Pengarang) ; Mahirta (Penyunting)
Tersedia di:
Deskripsi
Sangiran merupakan situs yang melahirkan banyak pengetahuan terkait manusia, budaya dan lingkungan purba dari kala Pleistosen. Tulisan tentang situs Sangiran (terletak di dua Kabupaten, Sragen, dan Karang Anyar, Jawa Tengah), tersaji pada berbagai jurnal ilmiah arkeologi, paleoantropologi, geologi dan lain-lain. Bahasa yang digunakan sangat teknis, sehingga pembaca yang bisa memahami berasal dari kalangan tertentu saja. Media komik adalah salah satu cara untuk mentransfer informasi tentang situs Sangiran. Komik memuat lebih banyak gambar, teks lebih sedikit tetapi jelas, singkat dan padat. Materi yang berat namun dikemas dengan format populer berbentuk komik menjadi daya tarik tersendiri bagi anak-anak. Anak-anak menjadi lebih mudah dalam belajar dan memahami. Buku berformat komik ini menceritakan seorang anak beserta ayah dan teman-temannya ketika mengunjungi situs Sangiran. Tujuan mereka adalah museum Ngebung, museum Manyarejo, museum Bukuran, museum Krikilan dan diakhiri di museum Dayu. Sang ayah bercerita mulai dari proses ekskavasi atau penggalian arkeologis, berbagai fosil yang ditemukan, mitos tentang balung buto, lingkungan masa lalu di situs Sangiran, jenis manusia purba dan binatang purba yang ada, serta cara-cara manusia purba berburu dan mengolah binatang buruannya sebelum disantap.
Ulasan
Buku Rekomendasi Lainnya

Serat tajusalatin suatu kajian filsafat dan budaya Titi Mumfangati
MUMFANGATI, Titi

Unbelievable skandal adalah kebenaran yang disembunyikan Winna Efendi; ed. Christian Simamora
EFENDI, Winna

Stres, Anxictas dan Penampilan
ISKANDAR, Yul

Tenunku : warna-warna benang kearifan nusantara
YUDHOYONO, Ani ; EKAYANTI, Yulia

Knowledge management and business strategies : theoretical frameworks and empirical research
Abou-Zeid, El-Sayed

Semua Tentangmu, Ayah
Hanif Mahaldi

Kecil-Kecil Punya Karya : Cyber Adventure
Izzati, dkk.

Teknologi Komunikasi Data Modern
Jusak

Sambal Maknyus : Warisan Nusantara
Tiya

Cara praktis berbahasa Jepang : membuat anda lebih betah selama di Jepang
Rahayu Ratnaningsih (Pengarang) ; Herman Sudrajat (Pengarang)

Makassar 1669. Prahara Benteng Somba Opu
SM Noor

Nibiru Dan Kesatria Atlantis
Sukini (Pengarang)

Fisika 1A : SMK Kelas X
Sutejo (Pengarang)

How to design and evaluate research in education, eleventh edition
Fraenkel, Jack R. (Pengarang) ; Wallen, Norman E. (Pengarang) ; Hyun, Helen H. (Pengarang)
