Twelve and a half

Twelve and a half

Vaynerchuk, Gary (Pengarang) ; Ingrid Nimpoeno (Penerjemah) ; Melatim, HP (Pengarang)

Sukses Pribadi dalam Bisnis -- Kecerdasan Emosional dalam Bisnis
Detil Buku
Edisi Cetakan pertama, Agustus 2022
Penerbit Jakarta : Noura Books, 2022; ©2022 oleh Penerbit Noura Books; ©2022 Gary Vaynerchuk
Deskripsi Fisik 247 halaman : ilustrasi ; 21 cm
ISBN 9786232423435
Subjek Sukses Pribadi dalam Bisnis -- Kecerdasan Emosional dalam Bisnis
Bahasa Indonesia
Call Number KC/650.1 VAY t
Deskripsi
Judul asli : Twelve and a Half ; Teks dalam Bahasa Indonesia diterjemahkan dari Bahasa Inggris ; "Berisi kisah hidup yang memikat serta anekdot dan renungan terbaik Gary." -Forbes "... tidak sekedar membuat Anda menjadi pebisnis yang lebih baik, tetapi juga membuat Anda menjadi manusia yang lebih baik, dan inilah tepatnya yang kita perlukan saat ini." -Shondaland Gary Vaynerchuk adalah penulis terlaris, pengusaha, dan investor yang mengeksplorasi dua belas "setengah" keterampilan emosional penting yang telah menuntunnya pada kesuksesan bisnis dan kebahagiaan hidup selama bertahun-tahun. Selama beberapa dekade, dalam dunia bisnis soft skill dianggap kurang penting dan sekadar "baik untuk dimiliki". Tak banyak yang tahu, kalau soft skill-lah yang sesungguhnya bisa mempercepat kesuksesan suatu bisnis. Soft skill dapat membantu Anda untuk naik pangkat, mempertahankan karyawan inti, bergerak lebih cepat daripada pesaing, memenangkan kesetiaan pelanggan, dan membangun organisasi sukses yang bertahan lama apabila dikombinasikan dengan tepat tergantung pada situasi. Tak sekadar teori, di buku ini Gary juga memberikan berbagai latihan untuk membantu Anda mengembangkan sendiri keterampilan-keterampilan emosional penting ini, sehingga Anda juga dapat meraih kesuksesan dalam dunia bisnis dan kebahagiaan hidup. Tentang Penulis: Gary Foto oleh Stephen Skaar ary Vaynerchuk adalah pengusaha tur utama VaynerX, CEO VaynerMedia, serta pencipta dan CEO VeeFriends. Gary dipandang sebagai salah satu pemikir global terkemuka mengenai apa yang akan menjadi tren dalam budaya, relevansi, dan internet. Dikenal sebagai GaryVee, dia digambarkan sebagai salah seorang pemikir paling maju dalam bisnis—secara tajam dia mengenali tren dan pola sejak awal untuk membantu orang lain memahami bagaimana pergeseran-pergeseran ini berdampak pada pasar dan perilaku konsumen. Tak peduli itu artis pendatang baru, e-sport, investasi NFT, atau komunikasi digital, Gary memahami cara membawa relevansi brand ke garis depan. Dia adalah angel investor produktif dengan investasi awal dalam perusahaan-perusahaan seperti Facebook, Twitter, Tumblr, Venmo, Snapchat, Coinbase, dan Uber.
Pinjam Buku Ini
Buku ini dapat dipinjam/dibaca di:
Perpustakaan Jakarta - Cikini Dapat dipinjam: 3 | Baca di tempat: 1