Bagaimana cuaca hari ini?
Fraser (Pengarang)
Tersedia di:
Deskripsi
Berisi fakta luar biasa tentang cuaca dan iklim yang terjadi di seluruh dunia. Menambah pengetahuan anak tentang bagaimana cuaca diprediksi dan mengapa iklim di Bumi ada beragam dan berubah-ubah. Ditulis oleh presenter cuaca yang telah bekerja di BBC selama lebih dari 15 tahun dan seorang meteorologiwan cuaca di Antartika. Cuaca tidak pernah sama. Ada cuaca panas, ada pula cuaca dingin. Hubungan antara Matahari dan Bumi adalah penyebab utama terjadinya cuaca panas atau dingin. Namun, arus udara di atmosfer dan air laut juga mempengaruhi cuaca. Begitu juga dengan iklim. Terdapat iklim yang berbeda-beda di seluruh dunia. Tahukah kamu bahwa ada hubungan antara kondisi cuaca dan iklim? Ayo temukan sains di balik cuaca panas, dingin, basah, dan liar dalam buku yang penuh fakta ini. Cari tahu apa yang menyebabkan badai petir, bagaimana cuaca diprediksi, dan mengapa iklim kita berubah. Kamu akan menjadi ahli cuaca dalam waktu singkat!