Pensiun bermartabat : Tidak ada kata pensiun bagi pejuang hidup
AMINULLOH, Yusron
Tersedia di:
Deskripsi
Bibliografi : hlm.147-148 ; Buku ini membahas tentang bagaimana yang seharusnya kita lakukan agar kehidupan kita masih tetap berguna dan bermanfaat baik diri sendiri maupun orang lain, meskipun usia kita sudah mulai senja. Masa tua/senja bukan berarti kita harus berdiam diri dan tidak produktif, masa tua harus diisi dengan perbuatan positif dan bermanfaat. keberhasilan seseorang dalam mengisi hidup bukan hanya ditentukan semata mata oleh prestasi yang gemilang atau terobosan yang luar biasa, akan tetapi ditentukan juga oleh keberhasilan dia dalam menaklukan diri sendiri serta menghindari dari egoisme. Yang penting dari semua ini bahwa keberhasilan atau kesuksesan hidup bukan hanya milik kaum muda, akan tetapi milik semua orang yang mempunyai kemauan, motivasi serta kerja keras yang cukup tinggi dalam menyikapi hidup.