Elektrokimia : transformasi energi kimia-listrik
RAHMAWATI, Fitria
Tersedia di:
Deskripsi
hlm. 79-80 ; Proses elektrokimia yang melibatkan reaksi reduksi-oksidasi telah menjadi bagian dari kehidupan manusia sehari-hari, misalnya pada proses korosi, pelapisan logam, proses pemurnian logam, baterai, sel surya dan sebagainya. Terkait dengan isu global warming yang terutama disebabkan oleh emisi karbon yang sangat tinggi akibat mesin berbasis pembakaran (combustion engine) yang selama ini digunakan sebagai mesin konversi energi, maka upaya mendapatkan mesin konversi energi yang lebih bersih dan efisien semakin besar. Mesin berbasis elektrokimia merupakan pilihan yang sangat menjanjikan, karena bahan bakar dan driving force yang bisa memicu terjadinya konversi energi pada mesin berbasis elektrokimia lebih variatif. perkembangan yang luar biasa pesat dari perangkat-perangkat elektronik portable juga menuntut perkembangan yang pesat dalam riset-riset untuk mendapatkan baterai berdensitas daya tinggi, ringan massanya serta murah harganya. Dalam rangka mengikuti perkembangan-perkembangan tersebut, maka akademisi dan peneliti akan membutuhkan pengetahuan dasar tentang sistem elektrokimia.