

Panduan riset biomolekular oral sains
Endang Winiati Bachtiar (Pengarang) ; Boy M Bachtiar (Pengarang) ; Turmidzi Fath (Penyunting)
Tersedia di:
Deskripsi
Saliva adalah komponen biologis dalam rongga mulut yang dapat berperan sebagai pelindung, misalnya pada proses terjadinya karies di permukaan gigi. Namun di lain pihak, faktor agen yang berasal dari luar rongga mulut seperti makanan dapat mengubah sifat saliva yang semula bersifat mencegah karies menjadi suatu komponen yang memfasilitasi proses karies. Selain itu, komponen organik maupun anorganik (dalam saliva) berperan penting dalam menjaga kesehatan jaringan keras maupun jaringan lunak dalam rongga mulut. Karena saliva diperkaya dengan berbagai substansi tersebut, maka cairan mulut ini dapat dimanfaatkan sebagai bahan biologis untuk mendeteksi biomarker yang merefleksikan perubahan fisiologis, baik yang terjadi pada lingkungan oral maupun kondisi sistemik. Untuk mendapatkan hasil yang optimal dalam mendeteksi dan mengukur kadar protein saliva, maka tahapan pemeriksaan saliva sebagai sampel cairan rongga mulut perlu dipahami. Proses pengambilan cairan rongga mulut sebagai sampel, sistem transport menuju laboratorium dan pengawetan sampel adalah salah satu faktor penting yang harus diperhatikan oleh peneliti. Untuk mempertahankan sifat biologis protein yang terkandung di dalam saliva, maka diperlukan pengondisian temperatur rendah dalam proses pengiriman sampel sampai ke laboratorium. Dalam kondisi tertentu diperlukan penambahan zat pengawet (protease inhibitor) untuk menghambat kerja enzim protease yang terkandung dalam sampel saliva, agar protein pada sampel saliva terhindar dari proses kerusakan oleh enzim protease tersebut.
Ulasan
Buku Rekomendasi Lainnya

Yotsubato
AZUMA, Kiyohiko

Buku materi pokok: Sistem sosial Indonesia 1
LAWANG, Robert M.Z

CATATAN harian sandera GAM : kisah nyata Safrida dan Soraya

Mengapa Wanita Disiksa di alam kubur?
MUHAMMAD, Ash-Shayim

Rahasia 5 elemen untuk cerdas dan sukses seperti Sri Mulyani, Bill Gates, dan Steve Jobs
GONDOSARI, Aleysius H.

GOLEMAN, Daniel

Komik corat-coret2 : parade pelajar antigalau
Wahyu Aditya ; Olipayoe

Basic Vocabulary Of English : For Kids and Young Learner
Diana Christianti (Pengarang) ; Astrid Robertha (Pengarang) ; Tri Yuli Kurniawati (Penyunting)

Jurus jitu Go Public : Bagaimana meningkatkan kekayaanpemegang saham dan perusahaan tanpa kehilangan kontrol
Sawidji Widoatmodjo

Mengasapi rembulan
Agus R. Sarjono (Pengarang)

Competition in the 21st Century
Tyson, Kirk W.M. (Pengarang)

Aku Buru-Buru : Hurry Quickly Me
Oskarina

Bagaimana menulis tesis
Eco, Umberto (Pengarang) ; Yudi Santoso (Penerjemah) ; Tia Setiadi (Penyunting)

Marinaleda : eksperimen kota kecil antikapitalis
Hancox, Dan (Pengarang) ; Lita Soerjadinata (Penerjemah)
