Wedha sasangka : mengenal jati diri pribadi dan bangsa jilid 3
Achmad Chodjim (Pengarang) ; Dien Cahaya SF. (Penyunting)
Tersedia di:
Deskripsi
Jika buku Wedha Sasangka jilid 1 dan 2 menjabarkan kisah dan jangka masa depan Nusantara, Wedha Sasangka jilid 3 dan 4 menjabarkan keteladanan, patrap, dan cara melaksanakan laku kelahiran jati (tenaga jasmani) dan laku Salwa Budhl (laku batin) yang diajarkan. Tujuannya agar kita bisa menjadi manusia seutuhnya, manusia mandiri, manusia yang berani menjalani hidupnya sendiri sehingga ia tidak hidup mengikuti katanya orang lain, tetapi hidup di atas kaki sendiri. Kita diajar untuk hidup merdeka lahir dan batin, tak bergantung kepada orang lain. Kita diajar untuk menjadi manusia merdeka dalam bekerja dan berkarya, dan bukan karena terpaksa. Kita merdeka untuk mengaktualisasikan potensi dan talenta sebagai karunia Tuhan Semesta Alam kepada diri kita masing-masing.