Story of my life : berjuang di tengah keterbatasan
Desi Jayanti (Pengarang)
Tersedia di:
Deskripsi
Perjalanan hidup yang penuh dengan tantangan, rintangan, dan perjuangan yang dilakukan untuk melewati berbagai kepahitan hidup. Hanya ada tiga kata kunci untuk menembus kegelapan hidup, yaitu ikhlas, sabar, dan syukur. Ketiga-tiganya harus dilakukan secara konsisten, komitmen, dan kontinu. Setiap perjalanan dan perjuangan hidup libatkan selalu Allah, hanya Allah, dan tiada Tuhan selain Allah. Menghormati kedua orang tua adalah kunci menuju pintu kesuksesan dunia dan akhirat. Melakukan perjuangan dan perjalanan hidup harus memiliki prinsip hidup untuk mencapai tujuan hidup yang jelas. Seseorang yang tidak memiliki prinsip hidup bagaikan rumah tanpa fondasi sehingga akan menimbulkan kehancuran hidup. Hiduplah seakan-akan kita akan meninggalkan dunia ini esok, dengan demikian kita akan terus menebarkan kebaikan kepada setiap orang. Alangkah indahnya hidup apabila kita bisa memberikan manfaat untuk orang banyak. Jangan pernah menengok masa lalu yang kelam. Jadikan pelajaran untuk menuju masa depan yang lebih cerah. Perbaiki diri untuk menghasilkan manusia yang berkualitas dunia dan akhirat. Aamiin yaa Rabbal’alamiin.