The Ikon
HAAS, Van Gary ; Isabella, Siska
Tersedia di:
Deskripsi
Perang Salib I, 1099 Masehi. Kesatria Templar merebut Yerusalem dari tangan kaum Muslim. Sebuah perkamen berisi rahasia besar Yesus berhasil diselamatkan dan kemudian disimpan selama berabad-abad oleh Biarawan Zion. Tahun 1312. Paus Clement V dan Raja Philippe IV menyapu bersih kaum Chatar dan Templar. Paris, 1314. Philippe IV secara perlahan memanggang hidup-hidup Jacques de Molay Grand Master terakhir kaum Templar hingga tewas. Sebelum menemui ajal, de Molay berkata bahwa dalam waktu satu tahun ia akan menuntut Clement V dan Philippe IV di pengadilan Tuhan. Dan perkataannya itu terbukti: Clement V dan Philippe IV meninggal dunia pada tahun itu juga. Yunani, masa kini. Lima imuwan tewas secara misterius setelah berusaha mempelajari sebuah ikon yang konon dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Seorang seniman terkenal bernama John Ralston juga ditemukan tak bernyawa setelah mencoba membuat tiruan ikon tersebut. Sausalito, California. Seorang seniman bernama Garth Hanson menerima tawaran untuk pergi ke Yunani guna membuat tiruan ikon yang terkenal itu. Ternyata, ikon tersebut mengandung rahasia besar yang dapat mengguncang agama-agama mapan serta mengubah peta kekuasaan di dunia. Korban-korban lain pun berjatuhan. Nyawa Garth juga berada di ujung tanduk. Ia terjebak dalam pusaran intrik mematikan dan konspirasi internasional yang melibatkan Vatikan dan Israel. Tak pelak, ikon tersebut harus diselamatkan sebelum jatuh ke tangan yang salah dan membahayakan fondasi peradaban masyarakat modern.
Ulasan
Buku Rekomendasi Lainnya
Cara Mudah Bermain Keyboard Buku 3
BAKER, Kenneth ; Asti Wardhana
Cuaca dan iklim
WAT, Fiona
Smart married : Cara Pintar memilih pasangan hidup
RIDHA, Akram ; YUSUF
Agenda pembaharuan sistem pendidikan
DANIM, Sudarman
SERI peraturan perundang-undangan Republik Indonesia 1985-1992
SERI peraturan perundang-undangan Republik Indonesia 1985-1992
Filsafat : Pendidikan teknologi, vokasi dan kejuruan.
KUSWANA, Wowo Sunaryo
Azimah : Derita Gadis Aleppo
Arum Faiza ; Said Kamil
Manajemen Pendidikan Di sekolah
; Werang S.S,S.Sos
Kaki di atas kepala di bawah
Samurai (Pengarang) ; Arief Rahmat (Pengarang)
Jakarta dalam cahaya dan warna = jakarta in gleam and colour
-
La Tahzan for Teens : Menjadi Remaja Bebas Stress n' Selalu Happy
Awwab, Qomaruzzaman
National geographic Indonesia : kelelap cepat - petaka melesapnya pesisir Utara Jawa. warga bertahan demi rumah dan sejarah mereka
National Geographic (Pengarang)
Rajah tangan : seni palmistry jawa
Ardian Kresna (Pengarang) ; Alfatori (editor)
Pop-up peekaboo! : rainforest
Lloyd, Clare (Pengarang)