Waru : mereka merenggut jiwa-jiwa yang malang
Aji Fauzi (Pengarang) ; Rudi Utomo (pengarang) ; Mahya Bil Qisti (pengarang) ; Dion Rahman (editor) ; Kellan (editor)
Tersedia di:
Deskripsi
Karier Adrian sebagai pengusaha yang menjajal dunia politik berjalan lancar, namun berbanding terbalik dengan keadaan rumahnya. Istrinya dikurung di ruang bawah tanah karena gangguan jiwa. Putranya tengah koma setelah terlibat tragedi misterius yang mengakibatkan hilangnya nyawa orang lain. Seakan belum cukup mengerikan, keluarganya mulai diteror sesosok hantu perempuan. Tragedi tersebut membawa Adrian pada kilas balik masa lalu. Jauh sebelum mencapai kesuksesan, hidupnya pernah sangat menderita. Ketika nyaris menyerah, sebuah pertolongan muncul. Menghubungkannya pada sebuah pohon waru keramat yang ternyata tidak memberi semua kesuksesan kepada Adrian secara cuma-cuma. Apakah kehancuran keluarganya adalah harga yang setimpal atas apa yang telah Adrian raih? Atau masih ada rahasia lain yang belum tersibak dari masa lalunya?