Makin gaya dengan hijab ala April Jasmine
April JASMINE,
Tersedia di:
Deskripsi
Perkembangan hijab di Indonesia memang sedang pesat. Berbagai gaya hijab tidak hanya dipopulerkan oleh masyarakat biasa, tetapi juga para artis, salah satunya adalah April Jasmine. April yang selama ini dikenal sebagai artis sinetron dan bintang iklan, sebenarnya belum lama memutuskan untuk berhijab. Meski terbilang baru, April tidak ragu untuk membuat baju serta hijabnya sendiri. Rajinnya istri Ustad Solmed dalam bereksperimen membuat gaya berbusana muslim yang dikenakannya terlihat berbeda. Ia telah menemukan gaya hijab dan busana muslim yang sesuai dan nyaman untuk dikenakan. Nah, bagi Anda yang tertarik untuk mencoba gaya hijab April, buku Makin Gaya dengan Hijab ala April Jasmine yang ditulis sendiri oleh April Jasmine ini diawali dengan serba-serbi hijab, mulai dari hijab sebagai identitas, pengenalan hijab, ciput, hingga aksesori.