JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

BACA JAKARTA I

5 Februari 2023 - 20 Februari 2023
Triwulan 1

12401

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Yuk, ikutan Tantangan Baca Jakarta selama 14 hari. Sebuah tantangan membaca untuk masyarakat semua usia yang tinggal di Jakarta maupun luar Jakarta. Bergembira bersama sambil mencerdaskan masyarakat DKI Jakarta, juga Indonesia.

Dari tanggal 5 - 18 Februari kita bersama-sama membaca sekaligus beraktivitas literasi di mana pun dan kapan pun.

#DenganBacaKitaBisa #SalamLiterasi

 

Lihat tutorial Baca Jakarta 2023 di sini: Tutorial Baca Jakarta

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Muhamad Farel Setiawan
Muhamad Farel Setiawan
2 tahun yang lalu

Saya menyukai bermain game karena dengan bermain game dapat membuat saya senang

Nabila Umay Widarwati
Nabila Umay Widarwati
2 tahun yang lalu

Ketika saya membaca buku saya dapat merasakan bahwa saya menambah ilmu baru yg akan bermanfaat bagi saya di masa depan, entah bagaimana ilmu tersebut akan dimanfaatkan.

aisyah nur andini
Aisyah nur andini
2 tahun yang lalu

Senanggg mengikuti tantangan baca Jakarta karena setiap hari tantangan nya bervariasi, dan dengan tantangan ini juga membuat saya lebih mengerti pentingnya membaca buku.

M Faidh Dzaky Alghifari
M Faidh Dzaky Alghifari
2 tahun yang lalu

Dengan adanya tantangan baca Jakarta saya lebih semangat lagi menjadikan membaca sebagai kebiasaan baik saya. Terimakasih

Devi Triyatna
Devi Triyatna
2 tahun yang lalu

Saya merasa lebih produktif untuk melakukan sesuatu yang sudah di tugaskan, walaupun terkadang saya lupa dan tidak mengerjakannya tetapi karena ada batas waktunya jadi saya bisa mengerjakannya walaupun telat dari batas waktu.

Nabila Umay Widarwati
Nabila Umay Widarwati
2 tahun yang lalu

Dulu tante sya sering sekali membaca buku, saat itu saya belum tahu apa yang dibacanya. Tapi karena saya terus melihatnya membaca banyak buku, saya pun tertarik dan merasa "apa sih serunya baca buku?". Karena tertarik saya pun mulai membaca buku pelajaran sd saya. Dan tanpa sadar saya semakin sering melakukan kegiatan membaca buku itu. Suatu Ketika saat bab yg sama sekali belum dijelaskan, guru memberi sebuah pertanyaan tentang bab itu, saya bisa menjawabnya. Saya pun sadar ketika membaca buku, kita selalu menambah ilmu entah bagaimana ilmu tersebut akan dimanfaatkan. Ketika sadar akan hal itu saya pun semakin menyukai membaca buku

aisyah nur andini
Aisyah nur andini
2 tahun yang lalu

Saya sangat hobi membaca buku, karna setiap kali selesai membaca satu buku saya merasa sudah menjelajahi satu kali kehidupan seseorang.

Ayu Rahmawati
Ayu Rahmawati
2 tahun yang lalu

Selama mengikuti tantangan Baca Jakarta ini saya merasa senang dan termotivasi untuk selalu membaca buku dimana pun dan kapan pun. Saya juga mendapatkan ilmu baru dari buku buku yang saya baca selama tantangan Baca Jakarta ini.

Agenda Hari Ini