JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

BACA JAKARTA I

5 Februari 2023 - 20 Februari 2023
Triwulan 1

12401

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Yuk, ikutan Tantangan Baca Jakarta selama 14 hari. Sebuah tantangan membaca untuk masyarakat semua usia yang tinggal di Jakarta maupun luar Jakarta. Bergembira bersama sambil mencerdaskan masyarakat DKI Jakarta, juga Indonesia.

Dari tanggal 5 - 18 Februari kita bersama-sama membaca sekaligus beraktivitas literasi di mana pun dan kapan pun.

#DenganBacaKitaBisa #SalamLiterasi

 

Lihat tutorial Baca Jakarta 2023 di sini: Tutorial Baca Jakarta

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Muhammad Sabil Al Fahmi
Muhammad Sabil Al Fahmi
2 tahun yang lalu

Hobiku membaca buku, aku suka membaca buku dongeng

Meisyah Dewi serta
Meisyah Dewi serta
2 tahun yang lalu

Cerita:kelinci baik hati Penulis:adisa Aulia manda Singkat cerita: Di sebuah hutan hiduplah dua ekor tupai yang hidup dengan tentram dan damai. Tupai tersebut bernama Teni dan Toni. Mereka selalu mencari makan bersama. Mereka juga tidak dapat dipisahkan walau sehari. Pada sore hari makanan milik mereka semakin menipis, sehingga mereka terpaksa harus mencari makanan. Hari pun mulai gelap Teni dan Toni tetap melanjutkan perjalanan untuk mencari makanan. Diwaku mereka mencari makanan tiba-tiba mereka berdua terpisah. Toni pun baru menyadari bahwa dia terpisah dengan Teni, hari mulai gelap Toni segera mencarinya, takutnya Teni makin susah untuk ditemukan

Miftahul Hikam
Miftahul Hikam
2 tahun yang lalu

Buku Cerita sang kancil nama nya si kancil penulisnya M.B. Rahimsyah A.R Sikancil yang cerdik ingin minum di sungai

Riri Rahayu
Riri Rahayu
2 tahun yang lalu

-buku yang kubaca ri ini adalah buku memasak -penulisnya adalah koki Karno -cerita singkat nya adalah:jadi ada seorang ibu sedang memasak sayur SOP,di dalam cerita tersebut terdapat bahan-bahan yang harus di sediakan untuk membuat SOP.Karena masakan ibu yang harum Bu nining pun menghampiri ibu yang sedang memasak.Setelah selesai memasak mereka pun mencicipi sayur SOP tersebut dan rasanya sangat lezat.

NAUFAL FATHIR RAFARDHAN
NAUFAL FATHIR RAFARDHAN
2 tahun yang lalu

Ya,membaca buku sangat bermanfaat,selama saya membaca buku saya sangat merasakan perubahan dari belum membaca buku dan sesudahnya,saya harus membaca buku untuk terus mengikuti pelajaran di sekolah,saya juga mendapat banyak ilmu selama saya membaca buku

Bastian Rifai
Bastian Rifai
2 tahun yang lalu

Judul: Pesan penyintas siang (kumpulan cerpen) penulis: melani budianta (editor) buku ini berisi kumpulan cerpen cerita-cerita yang terjadi pada saat pandemi covid-19 di Indonesia

Kristian Stevanus
Kristian Stevanus
2 tahun yang lalu

Hobiku adalah menggambar Aku membaca buku tentang cara menggambar yang benar

SHAKILA KHAIRANI
SHAKILA KHAIRANI
2 tahun yang lalu

Hobi saya menggambar , cerita yang saya baca adalah sahabat jadi cinta. Menurut saya tidak termasuk hobi saya dengan cerita tersebut. Menambah kedewasaan

Azka Aldric
Azka Aldric
2 tahun yang lalu

Judul: Aku Anak Pemberani Percaya Diri dan Mandiri Nama penulis: Dewi Cendika Isi buku: Berkaitan dengan cara anak menjaga dirinya sendiri ketika sedang tidak bersama orang tua nya. Azka Aldric SDN Cengkareng Barat 15 Pagi

Agenda Hari Ini