JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

BACA JAKARTA I

5 Februari 2023 - 20 Februari 2023
Triwulan 1

12401

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Yuk, ikutan Tantangan Baca Jakarta selama 14 hari. Sebuah tantangan membaca untuk masyarakat semua usia yang tinggal di Jakarta maupun luar Jakarta. Bergembira bersama sambil mencerdaskan masyarakat DKI Jakarta, juga Indonesia.

Dari tanggal 5 - 18 Februari kita bersama-sama membaca sekaligus beraktivitas literasi di mana pun dan kapan pun.

#DenganBacaKitaBisa #SalamLiterasi

 

Lihat tutorial Baca Jakarta 2023 di sini: Tutorial Baca Jakarta

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Chania aulia moureen
Chania aulia moureen
2 tahun yang lalu

Perpustakaan favorit saya adalah perpustakaan cikini jakarta saya menyukai perpustakaan itu karena tempatnya nyaman dan banyak jenis buku yang bervariasi

Amira Afifah
Amira Afifah
2 tahun yang lalu

Awal mula saya menyukai hobi saya karena dari orangtua saya terutama ibu saya... Ibu saya selalu membawa saya untuk menyukai dunia membaca dan menggambar... Dia selalu membacakan buku buku cerita ketika saya belum bisa membaca dan dia juga selalu membelikan saya buku buku cerita bekas di toko buku bekas.. Dan ibu saya juga membawa saya untuk lomba meu di perpustakaan rawa bunga Jakarta Timur ketika masih PAUD, disitu saya melihat banyak buku buku cerita yang bagus dan ruangannya pun enak,, adem.. Dan juga ibu saya membawa saya belajar mewarnai di GOR Jakarta Timur. Sampai sekarang..aku selalu ikut lomba untuk mengasah kemampuan bercerita dan menggambar... Alhamdulillah.. aku senang sekali bisa berprestasi...Dan itu aku pertahankan sampai sekarang..

Alzena Syifa irawan
Alzena Syifa irawan
2 tahun yang lalu

Awalnya saya suka melukis karna diberi inspirasi dari orang tua, terutama ayah. Dengan melukis membuat hati dan pikiran lebih santai dan tenang.

Sasikirana Hana Humaira
Sasikirana Hana Humaira
2 tahun yang lalu

Aku selalu mengunjungi perpustakaan sekolah ku. Tiap ada jadwal kunjungan baca ke perpustakaan aku sangat senang. Karena isi perpustakaan sekolah ku banyak sekali buku bacaan yang menarik. Dan suasananya tenang tidak berisik, udaranya sejuk segar ber-AC. Sehingga membaca jadi senang & nyaman. Walaupun di perpustakaan banyak orang tapi mereka semua tertib.

Dama Prasetya Irfandi
Dama Prasetya Irfandi
2 tahun yang lalu

Awalnya saya bermain bola dengan teman setiap hari,dari situ saya mulai menyukai bermain bola sebab buat saya bermain bola itu sangat menyenagkan bisa berlari kesana kemari membuat badan saya menjadi lebih sehat.

Muhammad Jilan Yumna
Muhammad Jilan Yumna
2 tahun yang lalu

Aku suka membaca ketika aku mulai belajar membaca karena pertama aku membaca ada buku yg bergambar jd dengan melihat gambar aku jd suka membaca.

Jalaludin Abdul Lathif
Jalaludin Abdul Lathif
2 tahun yang lalu

Awalnya aku suka menonton video tentang sains sederhana di yutub kemudian aku mencoba sendiri di rumah dengan bantuan mama, seperti membuat telur apung, gunung meletus dari soda, magnet dan lainnya

Faezya Radya Andita
Faezya Radya Andita
2 tahun yang lalu

Awal mula memulai hobi ketika ada buku cerita princess yang sangat menarik gambarnya sambil menari dan menyanyi. Akhirnya Faezya Radya Andita jika ada waktu senggang gemar membaca bahkan kadang menyanyi juga membuat hati jadi riang gembira dan bahagia

Mekanaya sheiza
Mekanaya sheiza
2 tahun yang lalu

temanku bernama Zizi, ia membuat ku lebih gemar membaca karena kami sering membaca buku bareng. karena itu, aku menjadi suka membaca buku.

Agenda Hari Ini