JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta IV

5 November 2023 - 20 November 2023
Triwulan 4

2759

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Ayo ikuti Baca Jakarta 4 yang akan dilaksanakan pada 5-18 November 2023.

Baca Jakarta merupakan tantangan membaca selama 14 hari supaya aktivitas membacamu jadi lebih seru.

#DenganBacaKitaBisa #LiterasiSemudahItu

Salam literasi

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Herbert Goldyaugust Agamsaputra
Herbert Goldyaugust Agamsaputra
1 tahun yang lalu

Judul : Asal Usul Peradaban Dan Sejarah Eropa Penulis : Amir Ubaidillah ISBN : 9786237333951 Penerbit : C-Click Media Tahun Terbit : 2021 Benua Eropa merupakan benua terkecil nomor 2 setelah Australia. Namun, benua ini menyimpan banyak sejarah tentang peradaban dunia. Bahkan, benua Eropa memiliki sebutan sebagai benua tertua karena banyak bukti dan pendapat yang menyebutkan bahwa di sinilah peradaban manusia mulai berkembang dan tersebar ke seluruh dunia. hal yang menarik adalah Peradaban Eropa. karena dulunya pernah mengalami kemunduran pada abad ke 5-15 yang disebut zaman kegelapan atau the dark ages kemudian bisa bangkit beralih ke zaman modern renaissance atau kelahiran kembali yang membawa perubahan-perubahan progresif, mulai dari ilmu pengetahuan, seni dan budaya, penjelajahan samudera dan lainnya. Banyak tokoh-tokoh penting yang lahir pada masa ini dan sangat berpengaruh terhadap dunia saat ini. Sejarah di Eropa menarik untuk dipahami. Sebab, secara tidak langsung, perkembangan Eropa selalu berkaitan dengan perkembangan benua-benua lainnya, termasuk sejarah Indonesia yang pernah mengalami kolonialisme dari salah satu negara di Eropa, yaitu Belanda.

Muhammad Naufal putra mahendra
Muhammad Naufal putra mahendra
1 tahun yang lalu

Hallo aku naufal Buku yang sama di hari ke 2 masih aku baca buku pelajaran tema 4 di hari ke 3 ini. Sebab aku ingin memahami di pelajaran aku ini supaya nantinya aku bisa mengerjakan soal2 yang ada pada pertanyaan di pelajaran tema ini. Membaca buku berulang ulang buat aku gampang mengerjakan tugas2 ku di sekolah. Baca jakarta 4 ini membuat ku lebih giat lg membaca dan senang bisa bergabung yang ketiga kalinya.

Ibrahim askha fadilah
Ibrahim askha fadilah
1 tahun yang lalu

Buku Mengenal Belanda Lebih Dekat menyelami keunikan negeri Belanda melalui hal-hal yang bisa diamati, seperti bangunan, arsitektur, dan aktivitas manusia. Buku ini mengisahkan pengalaman menarik penulis, saat berkelana ke sejumlah kota di Belanda. Selain itu, buku ini juga memaparkan tempat-tempat wisata, landmark raksasa berteknologi canggih, dan fenomena menarik lainnya di negeri Belanda. Buku ini tidak hanya mengulas perjalanan, tetapi juga diperkaya dengan berbagai informasi dan literatur dalam konteks sosial budaya dan sejarah negeri Belanda.

Zalfasyauqiya
Zalfasyauqiya
1 tahun yang lalu

Hari ini saya membaca buku cerita wali songo, buku ini menceritakan tentang orang yang menyebarkan agama islam jawa.

ARNOLD ALUSIYUS
ARNOLD ALUSIYUS
1 tahun yang lalu

Saya sedang membaca buku karya Sabrina Febrianti dengan judul Jessie. Buku ini sangat rekomendasi banget bagi yang suka teka teki dan teror. Konflik pertengahan yang membuat saya plot twist banget dan bahasanya sangat ringan buat di baca bagi para remaja