JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta IV

5 November 2023 - 20 November 2023
Triwulan 4

2759

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Ayo ikuti Baca Jakarta 4 yang akan dilaksanakan pada 5-18 November 2023.

Baca Jakarta merupakan tantangan membaca selama 14 hari supaya aktivitas membacamu jadi lebih seru.

#DenganBacaKitaBisa #LiterasiSemudahItu

Salam literasi

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Ahmad Yusuf A.
Ahmad Yusuf A.
1 tahun yang lalu

Judul bukunya adalah Eureka di Negeri Seberang. Boleh jadi, orang Belanda hidup di bawah permukaan laut, tetapi mereka lebih unggul dalam water management (tata kelola air). Selain itu negara Belanda adalah negara kecil yang terbukti bisa bertahan hidup dengan segala keterbatasannya.Namun walau dengan keterbatasannya, Belanda dapat mengangkat dirinya ke tingkat dunia dan termasuk salah satu negara termakmur di dunia juga sebagai pengekspor hasil pertanian no.2 di dunia.Orang Belanda menganggap bahwa alam adalah gurunya, terbukti mereka unggul dalam tata kelola air sampai orang Indonesia menimba ilmu dari orang Belanda.

Muhammad akbar sinaga
Muhammad akbar sinaga
1 tahun yang lalu

Belanda merupakan negara pengekspor produk hasil pertanian nomor dua di dunia

Latifa Rizqi Maulidya Budiyono
Latifa Rizqi Maulidya Budiyono
1 tahun yang lalu

Selamat pagi 👋🏻 saya Latifa, pada hari pertama tantangan Baca Jakarta ini saya akan menceritakan beberapa hal atau fakta menarik tentang negara Belanda. 1. Negara Belanda dengan julukan negara Kincir angin Julukan sebagai negeri kincir angin bukan hanya kiasan saja, tapi memang Belanda memiliki banyak kincir angin yang tersebar di wilayahnya. Ada lebih dari 1.000 kincir angin dari tahun 1850 yang masih berdiri hingga saat ini. Adanya kincir angin ini pada awalnya merupakan sumber energi yang digunakan untuk sistem tanggul dan pompa. (Sumber: majalah bobo) 2. Banyak di antara teman-teman pasti sering menganggap Holland adalah sebutan untuk Belanda. Tapi ternyata itu kurang tepat, lo. Holland adalah satu dari 12 provinsi di Belanda. Jadi, menyebut Belanda dengan Holland kurang tepat, ya, teman-teman. Nama resmi untuk negara ini adalah The Netherlands. Di Belanda ada beberapa kota besar, seperti Amsterdam, Rotterdam, dan Den Haag yang semua terletak di wilayah Holland. (Sumber: majalah bobo)

Yasmin eliya rahma
Yasmin eliya rahma
1 tahun yang lalu

Orang Belanda boleh jadi hidup di bawah permukaan air . Tetapi Belanda terbukti merekalah yang sekarang paling unggul dalam urusan water management . Yang membuat bangga lagi adalah , prestasi mereka yang menjadi negara pengekspor produk hasil pertanian nomor dua di dunia . Ini adalah capaian dari sebuah negri yang memiliki luas tanah amat sangat sedikit . Hingga orang orang Indonesia harus menimba ilmu pengetahuan ke Belanda tentang soal tata kelola air . Belanda adalah negara kecil yang terbukti bisa hidup di segala keterbatasannya . Alam bisa menjadi guru pertama mereka sebagai hal resiliensi, tanpa sumber daya alam yang berlimpah seperti Indonesia . Belanda bisa mengangkat ketingkat dunia dan saat ini Belanda menjadi salah satu negara termakmur sedunia .

Varisya Azahra hartono
Varisya Azahra hartono
1 tahun yang lalu

Assalamu'alaikum salam literasi,Tantangan baca hari ini yaitu mengenai Negara Belanda,Negara Belanda terkenal dengan julukan Negeri Kincir Angin karena di Belanda bnyk mempunyai kincir angin,kincir angin tersebut berfungsi sebagai memompa air keluar dari dataran rendah kembali ke sungai.Negara Belanda mempunyai banyak teknologi dan sangat menjaga kelestarian lingkungannya.Negara Belanda adalah Negara Eropa yang sangat menarik dengan berbagai macam bunga yang indah,Keren yah...semoga negara kita bisa mengikuti hal tersebut agar negara kita bisa mengurangi polusi yang sedang kita alami sekarang

Jastin bilshandy putra
Jastin bilshandy putra
1 tahun yang lalu

Hal menarik yang aku ketahui tentang Belanda dari cerita yang ka Hestia bacakan adalah Belanda adalah salah satu negara yang paling unggul dalam urusan water managemen,hingga orang indonesia harus menimba pengetahuan ke Belanda untuk soal tata kelola air.Belanda negara pengekspor produk hasil pertanian nomor 2 dunia.Belanda juga negara kecil yang bisa bertahan dari segala keterbatasan nya,alam adalah guru pertama mereka dalam hal resiliensi dan Belanda saat ini termasuk salah satu negara termakmur di dunia,ini adalah capain dari sebuah negara yang luas tanahnya sangat amat terbatas.

Mikayla saussan
Mikayla saussan
1 tahun yang lalu

Belanda merupakan negara paling unggul dalam urusan water management , Belanda juga pereksport produk pertanian nomor dua di dunia , memiliki tanah yang amat sangat terbatas dan belanda adalah negara termakmur di dunia

Agenda Hari Ini