JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Darman
Darman
10 bulan yang lalu

367 halaman dan kegiatan membaca ini perlu ditingkatkan karena memperluas ilmu pengetahuan

Roland Maheswara Alam
Roland Maheswara Alam
10 bulan yang lalu

395 halaman dan sangat menyenangkan karena menambah aneka ragam wawasan

Pratiwi Wiranti
Pratiwi Wiranti
10 bulan yang lalu

Kurang lebih 130 halaman sudah aku baca sampai hari ke-7 ini. Rasanya ternyata menyenangkan bisa membangun kebiasaan membaca yang konsisten. Kalau dihitung-hiring, berarti aku membaca setidaknya 3 halaman per hari. Sebuah pencapaian untukku yang belerin sebagai ibu rumah tangga.

Muhammad Rifky
Muhammad Rifky
10 bulan yang lalu

Iky sudah membaca 8 buku : Tayra, Anakku :32 halaman Sapi: 24 halaman Srigala dan Anak Kambing: 24 halaman Burung Hantu: 24 halaman Spot Mouse On The Move: 24 halaman Rahasia Keajaiban Udara 28 halaman Thomas Alva Edison: 24 halaman 180 halaman totalnya, hehe... mungkin lebih, ya... Itu judul yang ada di TBM Ersalrif. Sedangkan kemarin waktu ke Perpustakaan Jakarta Selatan, Iky baca beberapa buku dengan Kakak Awa, Kak Ning dan Kakak lainnya, yang Iky nggak tau ada berapa halaman.

Septi Utari
Septi Utari
10 bulan yang lalu

Saya sudah membaca buku sekitar 280 halaman. Perasaan senang karena bisa mengisi waktu luang dengan kegiatan bermanfaat setelah menjalankan tugas sebagai seorang ibu.

Fabian Haikal Nurhalim
Fabian Haikal Nurhalim
10 bulan yang lalu

Sudah 30 Halaman. Buku adalah jendela ilmu. Itulah slogan pertama yang aku tahu tentang buku saat aku duduk di bangku Sekolah Dasar. Tak begitu banyak buku-buku yang aku baca saat itu, meski aku sering ke perpustakaan sekolah, tapi aku pilih-pilih mana buku yang nanti akan aku baca.

Agenda Hari Ini