JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

ARINA FELISIA SAFITRI
ARINA FELISIA SAFITRI
1 tahun yang lalu

Buku yang saya baca berjudul : Origami Cinta - karya Putu Deriska. Alasan nya karena buku ini sangat menarik untuk di baca, dan buku ini juga sedang marak di kalangan remaja.

Neni Nurbayani
Neni Nurbayani
1 tahun yang lalu

Buku yang saya pilih dihari kedua ini berjudul Amalan Terbaik, yang ditulis oleh 15 orang penulis, cetak pada bulan Mei 2024, diterbitkan oleh Leguty Media. Saya memilih buku ini karena dalam buku ini mengajak setiap anak untuk melakukan berbagai hal-hal baik yang positif contoh yang ditulis dalam buku ini adalah salat tepat waktu, berbakti kepada orang tua, menjaga kebersihan diri, menghargai Ustaz dan Ustazah, bersedekah kepada yang membutuhkan, menyediakan bantuan kepada yang membutuhkan ya, menjaga kesehatan tubuh dengan berolahraga, menjadi anak yang jujur, berbuat baik itu banyak teman, bersungguh-sungguh dalam meraih cita-cita, fastabiqul khairat, sepatu adil, pandai bersyukur kunci hidup bahagia, berpikir positif dan keutamaan berdoa kepada Allah.

Rakaesa rama danis oktino
Rakaesa rama danis oktino
1 tahun yang lalu

lompat batu tradisi budaya dari tanah nias

Shakila Dafina Anindra
Shakila Dafina Anindra
1 tahun yang lalu

Membangun tradisi baca dan budaya literasi yang asyik dan menyenangkan sebagai sarana pembentukan karakter anak-anak usia sekolah.

Siti aqila raiysha
Siti aqila raiysha
1 tahun yang lalu

Aku memilih buku yg ku baca hari ini cerita rakyat 33 provinsi,Aku memilih provinsi jakarta tentang cerita si pitung,pemuda yg baik membela rakyatnya

Anisah
Anisah
1 tahun yang lalu

Buku dongeng berjudul "Perjalanan Pulang" Karena tertarik dengan gambar di sampul buku

Paramita Maulina
Paramita Maulina
1 tahun yang lalu

saya memilih buku bacaan kisah bawang merah dan bawang putih, yang berisikan tentang seorang anak yang selalu dijahati oleh ibu tiri dan Kaka tirinya.

Raka Agung Ramadhan
Raka Agung Ramadhan
1 tahun yang lalu

Buku yang Aku baca "Jako Ayam Pemberani" karya Clarissa Putri. Aku memilih nya karena cerita nya seru dan gambarnya lucu. Aku bisa memperbanyak kosa kata bahasa inggris. karena dibuat dengan dua versi bahasa. Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Asri wulandari
Asri wulandari
1 tahun yang lalu

buku yang saya baca ialah mengenai Sejarah Candi Borobudur. Tujuannya ialah untuk menambah pengetahuan mengenai Candi Borobudur

Agenda Hari Ini