JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Abdul mustofa bisri
Abdul mustofa bisri
3 bulan yang lalu

https://www.instagram.com/stories/nurtini798/3394422321506026638?igsh=MTA4bjVkdWc5aXhyag==

aaron jibril
Aaron jibril
3 bulan yang lalu

membaca sangat menyenangkan.

Qaireen Sabrina Putri
Qaireen Sabrina Putri
3 bulan yang lalu

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Salam sejahtera untuk kita semua. Halo teman-teman Baca Jakarta, Apa kabarnya hari ini? Spill buku favorite kalian dong! Buku favorite Saya adalah Mengenal Ondel-Ondel. Yang ditulis oleh Kustopo dan Penerbit PT. BENGAWAN ILMU. Ondel-Ondel adalah kesenian khas dari Betawi. Seorang wisatawan asal Amerika yang datang ke Jawa dan tinggal cukup lama di Batavia, pada penghujung abad ke 19. E. R. Scidmore melaporkan, dalam bukunya "Java, The Garden of The East", adanya pertunjukan seni jalanan di Batavia berupa tarian yang diarak beramai-ramai oleh masyarakat. Demikian dapat diperkirakan bahwa kesenian itu adalah Ondel-Ondel. Menurut cerita secara turun menurun, yang dituturkan oleh para sesepuh adat di Betawi, Ondel-Ondel sudah ada sejak jaman nenek moyang. Dahulu Ondel-Ondel dibuat untuk keperluan upacara adat, yaitu upacara tolak balak. Upacara tolak balak adalah upacara yang diselenggarakan untuk mengusir wabah penyakit yang menyerang pada suatu perkampungan. Sampai saat ini belum ada sejarah yang mencatat siapa pencipta kesenian Ondel-ondel. TERIMA KASIH Salam Literasi 🙏🏻👆🏻 WITH ❤️ to all @bacajakarta @perpusjkt https://www.instagram.com/stories/reni_nuraeni_tea/3394418653146263789?igsh=Ym4wb3RmOHJoNmkz

Haryanti pratiwi
Haryanti pratiwi
3 bulan yang lalu

sepertinya saya menggunakan capcut

SUBAIYANTI
SUBAIYANTI
3 bulan yang lalu

Buku yang aku baca berjudul Penny the Pony Fairy. ini kutipan buku yang aku suka "You did well, my dears. Once again, you have helped the fairies beyond measure."

RAFFI MUKNI
RAFFI MUKNI
3 bulan yang lalu

tadi saya ditanya kan oleh orang tua saya karena Saya nilai nya bagus

Putri Kayla Maulidya Khodyzah
Putri Kayla Maulidya Khodyzah
3 bulan yang lalu

buku yang aku sukai adalah Mukjizat Para Nabi dan Rasul

farah adiba
Farah adiba
3 bulan yang lalu

Haii.. sahabat baca nama aku farah adiba.. Buku favorit ku berjudul " Kupetik Bintang " karya Rizky Nur Fajri.. Buku ini diambil dr kisah nyata seorang presenter cilik yang mengalami kecelakaan

Albilal herlambang
Albilal herlambang
3 bulan yang lalu

seribu wajah ayah yang sangat berkesan bagi saya

Agenda Hari Ini