JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Shakila aulia zahra
Shakila aulia zahra
3 bulan yang lalu

Judul : buku Sangkuriang Penulis : M.Tarisi Genre : Fiksi Kutipan favorit : Manusia harus senantiasa jujur dalam perbuatan Nilai buku : 5/5

Amanda Amelia Putri
Amanda Amelia Putri
3 bulan yang lalu

Saya memiliki kendala untuk menggunakan template di Instagram, jadi saya akan menceritakannya di sini. Saya sangat suka dengan buku berjudul "Keajaiban Toko Kelontong Namiya" karya Keigo Higashino. Buku ini mengajarkan saya banyak hal dan alur ceritanya juga sangat menarik. Salah satu quotes yang saya ingat adalah " Tolong jangan mengambil kesimpulan dari dugaan semata. Selama belum dicoba, kita tidak akan tahu bagaimana hasilnya." Halaman 113 Buku ini adalah buku yang walaupun saya baca berkali-kali saya tetap suka. Oleh karena itu, buku ini saya anggap sebagai buku favorit saya.

Aprilia Azzahra
Aprilia Azzahra
3 bulan yang lalu

https://www.instagram.com/stories/apriliaazzahra9413/3394402497837212332?utm_source=ig_story_item_share&igsh=ZmVhdHNwNWs2ZWw3

melviana aprilia
Melviana aprilia
3 bulan yang lalu

buku yang terkesan berjudul 7 prajurit

melviana aprilia
Melviana aprilia
3 bulan yang lalu

buku yang terkesan berjudul 7 prajurit

Sesilia Azahra Mumu
Sesilia Azahra Mumu
3 bulan yang lalu

kisah nabi Muhammad yang sangat berkesan buat saya

Yoga Dwi Saputra
Yoga Dwi Saputra
3 bulan yang lalu

Kenalan Sama Buku favorit ku Judul : pendaki yang hilang 12 thn lalu akhirnya kembali Penulis: vecktor_kholiz Genre : horor Kuripan favorit: mahasiswa yang berhasil di temukan yang hilang selama 12 THN Nilai: 4/5

SRI UTAMI
SRI UTAMI
3 bulan yang lalu

Saya membaca buku novel "Dilan"

Galih Putra Hardianto
Galih Putra Hardianto
3 bulan yang lalu

benih istimewa, karya maya lestari gf ketika panen raya tiba, semua lelah mendadak sirna

Agenda Hari Ini