JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

najwa ramadhanti
Najwa ramadhanti
10 bulan yang lalu

cerita akhirnya Timun Mas bisa membinasakan buto ijo

Muhammad Aldiansyah Alif
Muhammad Aldiansyah Alif
10 bulan yang lalu

hasil buku yang kemarin aku baca adalah pemenang adalah orang yang dapat menjadi kawan kepada temanyang paling membencinya.

danias saputra
Danias saputra
10 bulan yang lalu

timun emas tentang raksasa benih timun dan mbok rondo

danias saputra
Danias saputra
10 bulan yang lalu

timun emas tentang raksasa benih timun dan mbok rondo

Aisyah Alinazulkifli
Aisyah Alinazulkifli
10 bulan yang lalu

Hai Sahabat baca,hari ini aku lanjut membaca buku tentang"Aku berani tidur sendiri" Dari cerita yang aku akhir nya abis sudah berani tidur sendiri tanpa di temanin mamah nya. Dari cerita abid pun aku juga mulai berani tidur sendiri.

Aghita Citra Rediza Putri
Aghita Citra Rediza Putri
10 bulan yang lalu

setelah di dapat jadi bisa memahami bahwa semua yang sudah terjadi bukannlah salah kita sepenuhnya..jadi jangan pernah merasa bersalah..masa lalu biarlah berlalu kita harus move on liat ke depannya.

Wildhan Alfarizi
Wildhan Alfarizi
10 bulan yang lalu

Buku yang aku baca kemarin adalah Ras ras si Gembul rakus. hasil dari baca buku ini adalah sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, alangkah baiknya jika kita selalu berbagi dengan orang lain.

Imam Nur Maliki
Imam Nur Maliki
10 bulan yang lalu

Hari ini saya menyelesaikan buku berjudul kisah nabi Ibrahim AS yang menceritakan bahwa beliau sangat mencintai anaknya nabi Ismail AS, namun harus rela mengorbankan sang anak demi cintanya yang jauh lebih besar kepada Allah SWT.

Agenda Hari Ini