JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Livia Putri Agustin
Livia Putri Agustin
10 bulan yang lalu

pesan moral yang dapat diambil dari cerita Ande Ande Lumut, yaitu kita harus bisa memiliki sifat sabar karena kesabaran akan membuahkan kebaikan di kemudian hari.

Adinda Naura maritza
Adinda Naura maritza
10 bulan yang lalu

hari ini saya membaca buku tentang kisah nabi Ibrahim yg rela mengorbankan anaknya demi kemaslahatan umat.

FLORYNESETIAWANMANINGKAS
FLORYNESETIAWANMANINGKAS
10 bulan yang lalu

Sang Kancil. Ia untung sekali dikasihi makanan. Namun, ia tidak ada yang kasih makanan seperti teman nya

Mochammad Ozil Bima Lamda
Mochammad Ozil Bima Lamda
10 bulan yang lalu

Saya hari kemarin sudah membaca sejarah borobudur jadi. borobudur diciptakan pada saat soekarno masih hidup dan pada saat Indonesia lagi merdeka karena dijajah oleh belanda

SITI RIZKIA MAULIDA
SITI RIZKIA MAULIDA
10 bulan yang lalu

hasil membacaku adalah menciptakan kesenangan dan keindahan yang bisa dinikmati oleh pendengar, memiliki rasa empati

Fathan Al Maishan Zhafar
Fathan Al Maishan Zhafar
10 bulan yang lalu

Hari ini aku membaca buku berjudul Dadong Perkasa. Penulis Kabul Astuti Penerbit The Asia Foundations - Let's Read Buku ini menceritakan seorang anak yang terkagum dengan seorang nenek tua yang bekerja menjadi pengangkat barang di sebuah pasar tradisional.Dia berusaha membantu nenek tua pengangkat barang yang tidak kuat mengangkat barang karena terlalu berat.Banyak pelajaran berharga yang di dapat dari membaca buku ini,kita harus selalu bersyukur dan bekerja keras.

Athallah Malik Prayitno
Athallah Malik Prayitno
10 bulan yang lalu

di hari ini saya ingin membaca buku detective conan di chapter terakhir dan masih akan berlanjut lagi

Jihan Aulia Azzahra
Jihan Aulia Azzahra
10 bulan yang lalu

Aku sudah membaca 4 buku. Buku yang paling aku suka adalah buku *Aku berani ke dokter* karena buku ini menginsirasiku agar aku tidak takut untuk periksa ke dokter jika sedang sakit. Aku jadi ingin menjadi dokter juga kalau sudah besar nanti. Semoga aku bisa ya teman teman... #salamliterasi #bacajakarta2024