JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Erliani Pratiwi
Erliani Pratiwi
6 bulan yang lalu

1. Pisahkan sampah: Pisahkan sampah menjadi organik dan anorganik, dan sediakan tempat sampah yang berbeda untuk masing-masing. 2. Manfaatkan kembali: Gunakan kembali sampah yang masih bisa dipakai, seperti botol bekas untuk wadah, atau kain bekas untuk kerajinan tangan. 3. Daur ulang: Daur ulang sampah anorganik yang masih layak didaur ulang, seperti botol minuman dan pot tanaman. 4. Kurangi penggunaan plastik: Gunakan tas belanja kain, hindari botol plastik sekali pakai, dan kurangi penggunaan sedotan. 5. Pilih produk ramah lingkungan: Saat berbelanja, pilih produk yang bisa didaur ulang, tanpa kemasan, atau alternatif ramah lingkungan. 6. Perbaiki barang: Perbaiki barang-barang yang rusak agar tidak perlu membeli barang baru. 7. Buang sampah tepat tempat: Buang sampah pada tempat yang sesuai, seperti TPS atau TPA. 8. Manfaatkan sampah organik: Manfaatkan sampah organik menjadi pupuk kompos.

Saretta Husna Warsanda
Saretta Husna Warsanda
6 bulan yang lalu

Mendaur ulang sampah menjadi barang yg bisa dipakai.

NURLYNA
NURLYNA
6 bulan yang lalu

Sampah rumah tangga kita pilih berdasarkan jenisnya. Sediakan bbrp tempat sampah untuk bisa dipilah nantinya. Pilih sampah yang bisa kita jual ke bank sampah, sebagian kita manfaatkan untuk prakarya sekolah anak-anak. Sampah basah seperti nasi sisa, makanan sisa bisa kita kasih untuk makan Maggot (sekarang sudah banyak dibudidayakan di RPTRA). Mari kawan baca kita mulai dari diri sendiri untuk niatkan pilah sampah. Pelan-pelan tapi pasti sampah di wilayah kira akan berkurang 💪😍

Muhammad Uwais Al Qarni
Muhammad Uwais Al Qarni
6 bulan yang lalu

memilah sampah dari rumah

Sovia Agustina Djs.
Sovia Agustina Djs.
6 bulan yang lalu

Hal-hal Yang bisa kita lakukan untuk mengurangi sampah terbuang ke TPA: Harus praktekan prinsip Reduce, Reuse, Recycle: 1. Reduce: kegiatan menekan dan mengurangi volume sampah, contoh memilih produk yang awet dan tahan lama; menggunakan produk yang dapat diisi ulang; mengurangi penggunaan kantong plastik. 2.Reuse adalah kegiatan menggunakan kembali barang-barang tanpa mengalami proses pengolahan. Contoh reuse menggunakan plastik galon air mineral sebagai pot tanaman. 3.Recycle: memanfaatkan sampah dengan cara mendaur ulang. Dalam hal ini terdapat proses pengolahan. Misalnya: mengolah kertas bekas menjadi kertas daur ulang; mengubah kemasan plastik menjadi tas, tikar/alas duduk, dll.

Ummi Rifqiyah
Ummi Rifqiyah
6 bulan yang lalu

memilah sampah dari rumah

Nurhidayah maryanti
Nurhidayah maryanti
6 bulan yang lalu

Sampah daun2an kita jadikan kompos

MUANIFAH
MUANIFAH
6 bulan yang lalu

Pemanasan Global dan Perubahan Garis Pantai. Hal-hal menarik dari buku yang dibaca: (1). Berdasarkan model iklim dari IPCC, suhu permukaan bumi akan meningkat 1,1-6,4 derajat Celcius antara 1990 hingga 2100 (2). Berdasarkan laporan PBB tentang peternakan dan lingkungan (2006), Emisi karbon dari kegiatan peternakan hampir 20%, melebihi gabungan emisi karbon dari seluruh kendaraan bermotor di dunia. (3). Peristiwa El Nino 1997/1998 suhu permukaan air laut naik secara tiba-tiba yang menyebabkan kematian terumbu karang kira-kira 16% di seluruh Dunia.

Riffat Haikal
Riffat Haikal
6 bulan yang lalu

Dengan cara metode open dumpling dan landfill,namun ada juga metode lain yaitu pembuatan kompos,pemilahan,dan daur ulang

Agenda Hari Ini