JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

salsabila maysha ayu
Salsabila maysha ayu
11 bulan yang lalu

Hari ini saya membaca buku di Perpustakaan Nasional yang berada di Jakarta pusat. Rasanya sangat nyaman dan juga seru karena di sana dilengkapi fasilitas yang membuat pembaca sangat betah di sana dan di perpustakaan nasional kita juga bisa melihat pemandangan Monumen Nasional dari lantai atas.

Gugun
Gugun
11 bulan yang lalu

Cerita tentang seorang anak sayang selalu menemukan rumah, kemanapun dia pergi, sejauh apapun dia menghindar akan selalu kembali ke keluarga, rumah, kepada orang-orang yang selalu sayang dan cinta tanpa syarat

Ardhan Eril Syahputra
Ardhan Eril Syahputra
11 bulan yang lalu

Rasa nya sangat tenang dan buku yang saya baca sangat seru dan berpetualang

salsabila maysha ayu
Salsabila maysha ayu
11 bulan yang lalu

Mungkin ada beberapa hal yang menarik di dalam buku atau novel bacaan saya, contohnya pada bagian Dika yang melakukan banyak cara untuk di notice oleh Ina. Lalu, pada bagian-bagian saat Dika bersama Betrus banyak lelucon yang sangat lucu.

Arsakha virendra Wiratama
Arsakha virendra Wiratama
11 bulan yang lalu

Perpustakaan sekolah,Ceritanya seru,asik dan menyenangkan dan kita juga mendapat ilmu atau pengetahuan.

Neni Yulianti
Neni Yulianti
11 bulan yang lalu

perpustakan cikini dan rasanya menyenangkan bersih dan nyaman

Rasya Fadli
Rasya Fadli
11 bulan yang lalu

saya membaca buku rumah angker cerita tersebut merupakan cerita horor yang menceritan rumah yang seram dan berhantu dan cerita tersebut ada hantu hantu yang menyeramkan dan menakutkan cerita ini seru untuk di baca

Andini Dwi Rachmayanti
Andini Dwi Rachmayanti
11 bulan yang lalu

ANJING YANG TAMAK Anjing berasa bangga kerana telah mendapat seketul tulang yang besar dari pasar. Ia menggonggong tulang itu sambil berlari ke tempat yang selamat untuk memakan tulang itu. Anjing sampai ke sebatang anak sungai yang jernih airnya. Ia mula berjalan untuk menyeberangi sungai itu. Ia berjalan perlahan-lahan untuk menghabiskan masanya sebelum memakan tulang yang sedap itu. Tiba-tiba, anjing berhenti lalu melihat ke dalam air sungai. Ia melihat anjing lain yang memandang kepada dirinya dan menggonggong tulang juga! Ia tidak sedar itu adalah bayangnya. Anjing berfikir, "Tulang kepunyaan anjing itu kelihatan lebih besar daripada tulang kepunyaan aku. Aku akan rampas tulangnya dan bawa lari dengan pantas!" Ketika ia membuka mulutnya untuk menarik tulang itu, tulang di dalam mulutnya terjatuh ke dalam anak sungai. Tulang itu tenggelam dan ia tergamam. perasaan saya sangat senang sekali karena membaca buku yang seru

salsabila maysha ayu
Salsabila maysha ayu
11 bulan yang lalu

Judul novel yang membuat saya senang saat membaca sekarang adalah novel yang berjudul "Marmut Merah Jambu" karya Raditya Dika. Isi novel yang bergenre komedi ini mengisahkan tentang dua sahabat yaitu Dika dan Bertus yang terobsesi ingin populer di sekolah. Demi meraihnya, mereka rela melakukan apa saja, mulai dari bergabung di setiap ekstrakulikuler hingga mengikuti saran ayah Dika. Namun sayangnya, usaha yang mereka lakukan selalu gagal. Padahal, Dika ingin sekali menarik perhatian Ina dengan kepopuleran tersebut. Alur cerita dibuat semenarik mungkin dan banyak kejadian lucu yang membuat saya tertawa.

Agenda Hari Ini