JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Rajendra Aidan Zayyansyah
Rajendra Aidan Zayyansyah
2 minggu yang lalu

Bismillah, aku baca buku mengelola sampah, cerita nabi, cerita tentang perangko, indahnya memaafkan, si kancil yg cerdik. Aku suka cerita tentang nabi, aku jadi tahu kisah kisah nabi.

MARWAH CHANTIKA
MARWAH CHANTIKA
2 minggu yang lalu

Aku membaca buku pengelolaan sampah organik pada sabtu, 9-11 2024 Buku pengelolaan sampah organik membahas cara mengelola sampah yang berasal dari makhluk hidup, seperti sisa makanan, kulit buah, dan daun-daun kering. Tujuannya adalah untuk mengurangi jumlah sampah yang berakhir di tempat pembuangan akhir, serta memanfaatkan sampah organik menjadi sesuatu yang berguna. Pengertian sampah organik, Proses pengomposan, Manfaat kompos, Teknik pengomposan. MANFAAT: meningkatkan kesadaran, menambah pengetahuan, inspirasi untuk bertindak.

Najwa Alya Fajilah
Najwa Alya Fajilah
2 minggu yang lalu

Judul Buku: Kreasi Sampah*l Ringkasan Singkat: Buku ini mengajarkan cara mengubah sampah menjadi barang berguna melalui kreativitas, seperti hiasan, tas, atau perabot rumah. Buku ini juga menekankan pentingnya mendaur ulang dan mengurangi sampah untuk menjaga lingkungan. Pelajaran: - Kreativitas dalam mengolah sampah. - Daur ulang dan pengurangan sampah. - Peduli terhadap lingkungan.

Reysya Akbar
Reysya Akbar
2 minggu yang lalu

buku si Doel anak Betawi , perasaan ku sangat senang sekali karena dengan membaca saya jadi tau banyak hal dan menambah wawasan

Aroyan Ryu Mursalim
Aroyan Ryu Mursalim
2 minggu yang lalu

1.Asal mula Danau Toba 2.Si Malin Kundang 3.Si Pahit Lidah 4.Si Lancang 5.Si Kelingking 6.Cerita Gunung Merapi 7.Si Pitung 8. Sankuriang Sakti 9.Timun Emas 10.Si Keong Emas 11.Cenderawasih 12.Buaya Ajaib 13.Roro Jonggrang 14.Si Kancil Mencuri Timun Buku kumpulan cerita Nusantara

Estu Chondro Sadono
Estu Chondro Sadono
2 minggu yang lalu

Membaca tentang daur ulang sungguh menyenangkan karena kita bisa tau cara mendaur ulang sampah

akifa syafiqah
Akifa syafiqah
2 minggu yang lalu

catatan aku tidak sengaja kebuang sama adik aku. jd aku lupa apa saja yang aku baca. yg aku ingat ak suka sekali membaca tentang lingkungan yang bersih

akifa syafiqah
Akifa syafiqah
2 minggu yang lalu

aku memilih daur ulang sampah bungkus plastik detergen. aku kreasikan membuat perahu

Agenda Hari Ini