JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Muhammad Iqbal
Muhammad Iqbal
5 bulan yang lalu

Buku yang menemani hari liburku adalah buku yang berjudul Rendah Hati dan Rela Berkorban.Hal menarik dari buku ini adalah menceritakan tentang membantu orang yang kesusahan dan lebih banyak lagi.Menurut saya ada banyak tetapi yang menurut saya ada 2 hal yang paling menarik dari buku ini. 1.Ada seseorang yang ingin membeli sepatu Bally,namun dia tidak ada duit,namun istri nya pun membeli mesin jahit untuk menjahit sepatu yang suaminya mau. 2.Ada seorang Nabi yang bernama Ibrahim Alaihisalam dan Nabi Ismail Alaihisalam yang terkenal bijak sana taat dan juga rendah hati.Dan ada satu kisah Pada tanggal 10 Zulhijjah Allah memerintahkan Nabi Ibrahim Alaihisalam untuk menyembelih anak nya yaitu Ismail Alaihisalam lalu ketika Nabi Ismail Alaihisalam ingin disembelih oleh Nabi Ibrahim Alaihisalam.Nabi Ibrahim Alaihisalam terkejut karena Nabi Ismail yang hendak ia sembelih tiba tiba ada di belakang nya ternyata yah ia sembelih di ganti sama Allah yaitu hewan domba.Dan pada akhirnya sampai saat ini kita masih melakukan hal itu 1 tahun sekali untuk mengenang pengorbanan Nabi Ismail dan Nabi Ibrahim.

Jihan Aulia Abidin
Jihan Aulia Abidin
5 bulan yang lalu

Suthern Eclipese. Sungguh cerita yang indah, banyak adegan yang berhasil membuat perempuan di luar sana senyum senyum salting. Banyak plot tiwst tidak terduga. Dan ending yang sangat sedih tapi itulah yang terbaik. Banyak yang aku catat. Adegan pertama Ara dan tokoh utama gadis tersebut Adegan dimana Ara memintanya menjadi pacarnya Adegan dimana mereka berpisah Adegan dimana gadis tersebut tahu Ara sebenarnya tidak memiliki dua kepribadian tapi bekerja sama dengan kembarannya. Adegan dimana Ara meninggal Adegan Dimana Luna gadis yang dicintai Ara meninggal Dan Arez kembaran Ara yang juga menyukai Luna, membacakan pidato kelulusan Luna.

Daffa arya usen
Daffa arya usen
5 bulan yang lalu

dihari ke 6 ini aku membaca buku " kelinci dan kura kura " ada 2 hal yang menarik menurut aku yaitu 1. kura kura yang berjalan lambat ternyata dia pemenang nya dan yang ke 2. jangan mempunyai sifat sombong karna akan membuat rugi diri sendiri

Inara Ayunindiya
Inara Ayunindiya
5 bulan yang lalu

buku BHS inggris, hal² menarik dari buku ini adalah banyaknya gambar² dan sangat berwarna, apalagi buku ini mengajarkan tentang arti² dalam bahasa inggris yg mudah di pahami

Asilah Putri Rauna
Asilah Putri Rauna
5 bulan yang lalu

buku ensiklopedia membuat aku senang karena jadi banyak menambah pengetahuan

Aura Pratiwi
Aura Pratiwi
5 bulan yang lalu

Di "No Longer Human" karya Osamu Dazai, hal menarik adalah perjalanan psikologis Oba Yozo yang merasa terasing dari dunia. Dia berjuang dengan identitas dan mencoba memahami kehidupan di sekitarnya, tapi selalu merasa gagal. Salah satu bagian yang mencolok adalah bagaimana Yozo berpura-pura menjadi orang lain untuk bisa diterima, meskipun sebenarnya dia merasa kosong. Ini bikin kita mikir tentang tekanan sosial dan perjuangan untuk menemukan diri sendiri. Gaya penulisan Dazai juga membuat pembaca bisa merasakan apa yang dirakan oleh sang karakter.

Fiorenza Thalassa Rasyim
Fiorenza Thalassa Rasyim
5 bulan yang lalu

buku yg membuatku senang adalah buku berjudul 'papa'