JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Abigail Zerah Gian Simanjuntak
Abigail Zerah Gian Simanjuntak
5 bulan yang lalu

Hello!!! Eakkk Inggris dulu nichh. Aku akan membagikan pengalaman ku membaca buku yang berjudul "Cerita Anak Ayam. By. Nabila Anwar" Yang aku temukan di iPusnas nihh!!! Aku udah mencatat nya di buku kuuu. Jadi buku ini menceritakan tentang kehidupan seekor Ayam, adanya kesenangan dan kedukaan yang dialami, aku juga mencatat bahwa anak-anak ayam meski masih kecil mereka sudah bisa mencari makanan mereka sendiri! Keren ya??? Mereka juga sudah biasa bangun pagi! Kita gaboleh kalah ya sama ayam, heheheee... Maybe ini out of topic tapi ayam itu adalah revolusi loh dari T-Rex, iya, dinosaurus! Keren banget sihhh. Kita harus bisa menjaga dan melestarikan ayam yaaa, jangan sampai punah! Itu aja yang bisa aku ceritain, thank you for listening and reading this, see you next day!!! Bye byeee!!!

Irna Aretha
Irna Aretha
5 bulan yang lalu

Saya menyelesaikan buku manga yang saya baca dari kelas 6, buku itu sebenarnya banyak volume tapi sekarang baru keluar 20 volume jika saya tidak salah. Menceritakan tentang sebuah siswi yang berada di sekolah, ia menyukai seorang pria tetapi sayangnya dia merasa insecure karena dia suka di ejek dengan teman-teman sekelasnya. Akhirnya, demi mengabulkan harapannya, ia mencoba untuk memanggil sebuah hantu yang di bilang bisa mengabulkan permintaan. Tetapi sayangnya...hantu itu tidak seperti yang dia pikirkan! Buku yang saya baca ini sangat seru..ada adegan tegang, sedih, lucu, dan romantis! Judulnya adalah "Hanako si arwah penasaran."

Naila Niami
Naila Niami
5 bulan yang lalu

Membaca buku petualangan si kembar treetop bermain dengan plesiosaurus. Hal. Menariknya, saat di pantai bertemu dengan hewan yang mempunyai leher panjang namanyaa elasmosaurus, hewan itu berenang sangat cantik kesana kemari. Elasmosaurusbadalah plesioosaurus (reptil laut raksasa). Dia berenang dengan menggunakan keempat siripnya seperti dayung

Theodore Gallardo Yoshua Junior Simanjuntak
Theodore Gallardo Yoshua Junior Simanjuntak
5 bulan yang lalu

Halloo lagii, buku yang Aku baca adalah "Hewan di habitatnya:Hewan di hutan". Buku ini menjelaskan tentang hutan dan hewan-hewan yang ada di sana. Buku ini sangat menemani waktu luangmu untuk menambah wawasan terkait dengan lingkungan hutan. Demikian isi buku yang Aku baca, byee 👋

Gading Arlis Putra
Gading Arlis Putra
5 bulan yang lalu

aku baca buku bahasa indonesia krena lagi belajar dan menariknya banyak ilmu yang aku dapat dari buku bahasa indonesia

Gading Arlis Putra
Gading Arlis Putra
5 bulan yang lalu

isi buku yang bikin aku sedang yang itu buku matematika karena soalnya mudah buat aku

Gading Arlis Putra
Gading Arlis Putra
5 bulan yang lalu

aku baca buku kuyang sekutu iblis yang selalu mengintai isinya bikin aku penasaran dah cari sendiri saya bete

CALLYSTA PUTRI
CALLYSTA PUTRI
5 bulan yang lalu

Di awal bulan November ini aku membaca buku yg membuat aku senang yaitu buku tentang cinderalla masa kini. Alur ceritanya menyenangkan membuat aku selalu tersenyum tiap bacanya.