JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Sumarsih
Sumarsih
6 bulan yang lalu

Cerita Bawang Merah dan Bawang Putih berasal dari Riau dan merupakan dongeng populer di Indonesia. Cerita ini bercerita tentang dua kakak beradik yang memiliki sifat yang berbeda, yaitu Bawang Putih yang baik dan penyayang, sedangkan Bawang Merah yang kejam dan pendendam. Cerita Bawang Merah dan Bawang Putih memiliki beberapa versi, di antaranya: Versi labu ajaib Versi ikan ajaib, yang mirip dengan cerita rakyat Sunda tentang Leungli si ikan ajaib

Khalishah Milana Soerya
Khalishah Milana Soerya
6 bulan yang lalu

Malin Kundang menceritakan tentang seorang anak yang durhaka kepada orangtuanya,Dia tidak mau mengakui ibunya setelah sukses,Kemudian ibunya merasa sedih dan mengutuk Malin Kundang menjadi batu.

Evan Al Fathin
Evan Al Fathin
6 bulan yang lalu

Hari ini aqu, membaca buku agama islam.yg isinya mengenai tentang berbagai zakat. Yaitu: 1.zakat fitrah 2.zakat mal

Saskia Permatasari
Saskia Permatasari
6 bulan yang lalu

banyak sekali buku cerita disini dan aku udah banyak banyak buku disini sangat senang dn bermanfaat

Adifa Putri Aurelli
Adifa Putri Aurelli
6 bulan yang lalu

Silent Spring oleh Rachel Carson

Halila Rafifah Rahadatul Aisy
Halila Rafifah Rahadatul Aisy
6 bulan yang lalu

aku sudah membaca beberapa buku tetapi yg menurut ku yg isi nya sangat menarik itu ada salah satu buku yaitu buku mengenal budaya nusantara,dari buku itu ada yg berisi tetang banyak cerita menarik dan dari buku itu aku bisa belajar bahwa aku harus mencintai budaya ku ini dan aku harus selalu melestarikan yg ada di budaya ku,buku itu juga menceritakan anak-anak yg mencitai budaya seperti melestarika budaya nya,dan kita harus selalu membaca buku tentang budaya² agar budaya kita tetap lestari

Kanaya Nareswari
Kanaya Nareswari
6 bulan yang lalu

Edensor itu lanjutan dari kisah Ikal di tetralogi Laskar Pelangi. Di buku ini, Ikal sama Arai yang dari kampung kecil di Belitong akhirnya berhasil sampai ke Eropa, persis kayak mimpi mereka dari dulu. Mereka dapat beasiswa, terus berpetualang ke berbagai negara sambil belajar hal-hal baru. Selama perjalanan, mereka ketemu banyak orang, ngalamin kejadian kocak, sampai yang bikin haru juga. Intinya, buku ini nyeritain soal perjuangan meraih mimpi dan nggak gampang nyerah meski banyak tantangan. Inspiratif banget, tapi seru dan nggak ngebosenin!

Agenda Hari Ini