JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Mikayla Hardiansyah
Mikayla Hardiansyah
6 bulan yang lalu

Hari ini buku yangbsayabbaca adalah,buku pelajaran sekolah.diantaranya buku bahasa indonesaia dan bahasa inggris.yuk budayakan membaca,karna membaca jembatan ilmu.

Illiyyin fajrina
Illiyyin fajrina
6 bulan yang lalu

Buku yang akan dibaca dalam 14 hari tantangan Baca Jakarta: 1. Buah untuk Yaki 2. Goya ingin pulang 3. Cepatlah tumbuh 4. Gadis penyulut lentera 5. Konser menyambut pagi 6. Kemana arah Selatan 7. Sarang baru 8. Gigitan siapa 9. Saat banjir datang 10. Duma juga bisa 11. Ingin seperti ibu 12. Oma dan belalang 13. Sepatu bot Malik 14. Benih istimewa

Wahsyana Diva Humaira
Wahsyana Diva Humaira
6 bulan yang lalu

Hari ini aku membaca buku Yuk ke Tempat Rahasiaku karya Ani Talia , Hasna Nabila, R. Jannah, Jessica Vivian, Megan Dawarja, Naifa Vania Aribah dan Owen Alberto Liem.

Ammar fawwaz
Ammar fawwaz
6 bulan yang lalu

Buku yang akan dibaca dalam 14 hari tantangan Baca Jakarta: 1. Buah untuk Yaki 2. Goya ingin pulang 3. Cepatlah tumbuh 4. Gadis penyulut lentera 5. Konser menyambut pagi 6. Kemana arah Selatan 7. Sarang baru 8. Gigitan siapa 9. Saat banjir datang 10. Duma juga bisa 11. Ingin seperti ibu 12. Oma dan belalang 13. Sepatu bot Malik 14. Benih istimewa

Ahmad Syafiq Muzhaffar
Ahmad Syafiq Muzhaffar
6 bulan yang lalu

Buku yang akan dibaca dalam 14 hari tantangan Baca Jakarta: 1. Buah untuk Yaki 2. Goya ingin pulang 3. Cepatlah tumbuh 4. Gadis penyulut lentera 5. Konser menyambut pagi 6. Kemana arah Selatan 7. Sarang baru 8. Gigitan siapa 9. Saat banjir datang 10. Duma juga bisa 11. Ingin seperti ibu 12. Oma dan belalang 13. Sepatu bot Malik 14. Benih istimewa

Andrea Dominique Danish Sakalasastra
Andrea Dominique Danish Sakalasastra
6 bulan yang lalu

Hai teman baca Andrea hari ini membaca buku yang berjudul " Ayo mari Kita Bermain " . Penulis : Motoko Matsuda Riho-chan, Goro, dan Chuta bermain bersama setiap hari. Mereka mencoba berbagai permainan seru seperti petak umpet. Saat bermain, mereka belajar bekerja sama dan menikmati kebersamaan, membuat persahabatan mereka semakin erat. With ❤, Andrea Dominique // SDS Kasih Ananda 1 Salam literasi 👆🏻

Amira septiani
Amira septiani
6 bulan yang lalu

Asalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.. Namaku:Amira septiani Kelas 5a,:SDN batu ampar Kramat jati.jakrta timur Hari ini aku membaca buku IPAS..ilmu pengetahuan alam dan sosial.. Terimakasih baca jakarta 2🙏

Rezkyawan Shidqy
Rezkyawan Shidqy
6 bulan yang lalu

Di hari ke 3 ini, saya membaca buku yang berjudul " Menunggu Teman Istimewa "

Agenda Hari Ini