JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Alissa Githa purnomo
Alissa Githa purnomo
1 bulan yang lalu

1. Malin kundang 2. Bawang merah bawang putih 3. Keong mas 4. Persahabatan 2 ekor tikus 5. Keledai yg bodoh 6. Jaka tarup 7. Hello kitty 8. Aku bisa berwudhu 9. Nabi Yusuf 10. Aku adalah mangga 11. Anjing yg rakus 12. Kancil yg bijak 13. Batu menangis 14. Danau toba

Ramzi Baasith Herstiano
Ramzi Baasith Herstiano
1 bulan yang lalu

Membaca buku pjok Hal.146 Bab Mengenal dampaknya kurang tidur pada kesehatan tubuh

Aisyah Agustin Ramadhani
Aisyah Agustin Ramadhani
1 bulan yang lalu

1. Ya Allah, Aku Ingin Berjilbab 2. Merindu Cahaya de Amstel 3. Tentang Kamu "Tere Liye" dll.

Farel Andita Wanda Putra
Farel Andita Wanda Putra
1 bulan yang lalu

senin 28 Oktober 2024,aakuu membaca buku dengan judul Sang Pemimpi. Buku ini menceritakan tentang perjuangan 3 seorang pemimpi untuk menggapai mimpi-mimpinya. Pelajaran yang dapat di ambil yaitu agar kita jangan takut untuk bermimpi, walaupun mimpi itu lebih besar dari kemampuan kita, tapi saat kita bersungguh-sungguh berusaha, maka suatu saat mimpi itu bisa kira raih.

Lio Marcelino
Lio Marcelino
1 bulan yang lalu

Jadi daftar buku yang ingin saya baca selama 14 hari tantangan Baca Jakarta TW 2 adalah: Kehidupan di sungai Kehidupan di pantai Bumi Kehidupan di terumbu karang Kehidupan di gurun Kehidupan di pohon Pepohonan Kehidupan di rawa Kehidupan di hutan Kehidupan di kolam Demon Thief Oerip Soemohardjo Hutan Gelap Sangat Berbahaya Di Rumah Pohon Namun daftar ini masih belum fiks ya, jadi bisa saja sewaktu-waktu berubah dan ini daftar nya tidak menyesuaikan hari ya, jadi misal bisa saja di hari pertama ini saya baca buku yang "Bumi" bukan buku yang "Kehidupan di sungai".

FATHIYA QANITA HANAAN
FATHIYA QANITA HANAAN
1 bulan yang lalu

Halo nama saya Fathiya Qanita hanaan. Fathiya akan baca buku tentang cerita islami, cerita rakyat, luar angkasa dan flora fauna. Ayo teman-teman kita semangat berliterasi. Anak Indonesia anak hebat

Agenda Hari Ini