JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Muhammad Yazid Hamizan
Muhammad Yazid Hamizan
3 minggu yang lalu

Dalam 14 hari ke depan aku akan membaca buku2 learn & play creative activity Books. temanya ada banyak. salah satunya tentang lingkunganku, tanaman, hewan, diri sendiri Lalu saya akan membaca buku-buku dari aplikasi let's read, dengan judul seperti: copot dulu, saat banjir datang, hujan hujan, goya ingin pulang, dua semut kesatria, dll

SARAH KHALWA OCTAVIANA AZIS
SARAH KHALWA OCTAVIANA AZIS
3 minggu yang lalu

Mengenal Huruf, Mengenal Huruf Hijaiyah, Ada Apa di Bawah Laut, Semangat Anak Gajah, Ratu Lebah yang Sombong

Muhammad Revan Al Fatih
Muhammad Revan Al Fatih
3 minggu yang lalu

belajar PKN, mempelajari sikap dan aturan, menaati aturan , dan yang tidak menaati aturan

Nabila farhana
Nabila farhana
3 minggu yang lalu

dimengisahkan bahwa ada anak yang dikira dia Cemara padahal papanya itu adalah papa tiri karna mamanya sudah menikah lagi.

Afifa Salsabila
Afifa Salsabila
3 minggu yang lalu

saya akan membaca kisah nabi adam as.

Khaliluna Latisha Hartanto
Khaliluna Latisha Hartanto
3 minggu yang lalu

Fabel Nusantara, Keberuntungan Serigala, Ikan Asli Sungai Jinsha, Aku Tahu Hewan Dalam Al-Qur'an, Dinosaurus Si Raksasa Purba, Ensiklopedia Mini Flora, Gagak Yang Sombong, Teman-Teman Baru, Burung Bangkai & Penyu, Mata Lampu Si Kucing Lucu.

Dafha ariyanto
Dafha ariyanto
3 minggu yang lalu

Saya selma 14 hari akan membaca buku cerita dongeng dan sejarah

Aswangga Syafi azzamurrahman
Aswangga Syafi azzamurrahman
3 minggu yang lalu

(1).Miracle of Quran:Theology(Aqidah ahlaq) (2).Al- Qur'an inspired stories surah Alqaariah (3).Seranggapedia (4).Seri tokoh inspiratif:Umarp pantang menyerah (5). Ensiklopedia manusia (6).Aku suka menabung (7). Al-Qur'an inspired stories Surah Al-Ghaasyiyah (8). Ensiklopedia Lingkungan hidup (9).Islam for teens "syahadat dan beriman" (10).Serial rukun iman "Iman kepada Takdir".

Valdo Octave Valentino
Valdo Octave Valentino
3 minggu yang lalu

world ghost stories,boboiboy galaxy kesatria windara,flora fauna,mengenal bagian mesin tank,keluar dari kepunahan,kumpulan cerita rakyat nusantara,ilmu pengetahuan alam,sejarah,mengenal terumbu karang,sosial budaya,sains ruang angkasa,mengenal tubuh manusia,ikan asli sungai jinsha,seni dan arsitektur

Agenda Hari Ini