JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Faezya Radya Andita
Faezya Radya Andita
5 bulan yang lalu

Hari saya menonton youtube mengenai kreasi sampah, yaitu kegiatan mendaur ulang sampah menjadi barang yang lebih berguna. Daur ulang sampah dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti: 1. Membuat kerajinan dari sampah plastik, seperti tas belanja, vas bunga, tempat kue, dan tempat air kemasan 2. Membuat kerajinan dari sampah kertas, seperti tempat tisu, jam dinding, dan tempat pensil 3. Membuat kerajinan dari sampah organik, seperti rotan, bambu, dan kerang-kerangan 4. Membuat ecobrick, yaitu metode daur ulang sampah plastik menjadi bahan bangunan ramah lingkungan. Terimakasih

Charlie alviro
Charlie alviro
5 bulan yang lalu

saya membuat anyaman dari bungkus minuman instan untuk di buat tas

Helsa Athalia
Helsa Athalia
5 bulan yang lalu

Selamat pagi kawan semua... Sambil membaca buku tentang sampah, aku membuat kreasi sebuah tempat pencil dari sampah yang aku pilih yang dapat dipergunakan kembali. Sungguh indah kreasi ku ini. Kini aku membaca buku ditemani oleh tempat pencil baru ku ini dan aku semakin giat membaca, aku menyukai kreasi baru ku ini. Hari ini aku membaca buku Let's Read berjudul "Bora dan Teman Lumba lumba nya". Buku ini berpesan agar kita bisa menjaga kebersihan sungai. Kawanan lumba lumba akan menjadi tidak nyaman hidup di sungai yang bau banyak sampah dan bahan bahan kimia. Hal ini dialami oleh lumba lumba temannya Bora. Bora bersama penduduk akhirnya bekerja sama untuk membersihkan sungai. Sungai pun menjadi bersih dan lumba lumba temannya Bora dapat hidup sehat di sungai. Terima kasih 🙏 Salam Literasi @bacajakarta @perpusjkt

Ade yohannah
Ade yohannah
5 bulan yang lalu

sampah dari limbah plastik bisa dijadikan beberapa karya diantaranya ada dijadikan tas ransel, tas selempang, baju, karpet lantai, telapak meja

Siti halimah
Siti halimah
5 bulan yang lalu

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi sampah plastik, bisa di mulai dengan membeli tas belanja berbahan kain atau mendaur ulang sampahnya menjadi barang-barang yang bermanfaat. Warung kopi atau rumah makan biasanya selalu meninggalkan tumpukan sampah dari sedotan plastik. Daripada di buang ke TPA (tempat pembuangan akhir), lebih baik kumpulkan sedotan-sedotan itu untuk di daur ulang menjadi sampah yang fungsional seperti tas keranjang.

Aldes Dwi Saffana
Aldes Dwi Saffana
5 bulan yang lalu

Kreasi sampah yang saya pilih pertama saya pilih sampah kardus saya bikin menjadi laci mini dari sampah kardus,terus sampah dari tutup botol le mineral saya bikin hiasan dari tutup botol

Emier Ignacio Joehana Putra
Emier Ignacio Joehana Putra
5 bulan yang lalu

Mengkreasikan hasil dari sampah sangat seru ya teman, saya pernah membaca cara membuat kotak pensil dari botol minum, nah sekarang aku mau mengkreasikannya. Aku membut kotak pensil cantik dari botol minum bekas pakai.

Priscilla Nazifa Joehana Putri
Priscilla Nazifa Joehana Putri
5 bulan yang lalu

Kreasi sampah dapat dilakukan dengan menerapkan prinsip 4R, yaitu reduce (mengurangi), reuse (menggunakan kembali), recycle (mendaur ulang) dan replace (mengganti), serta memisahkan sampah organik dan sampah anorganik, nah kali ini aku mau. Membuat tas dari bahan plastik botol yang sudah tidak terpakai.

Anazwa Khanza Alisyahbana
Anazwa Khanza Alisyahbana
5 bulan yang lalu

Aku pernah membuat kreasi dari daur ulang sampah yaitu, tempat pensil dari botol, membuat tas dari sampah plastik, membuat vas bunga dari botol dan masih banyak yang lainnya

Agenda Hari Ini