JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

CALISTA LEILA LATHIFAH
CALISTA LEILA LATHIFAH
5 bulan yang lalu

Si kancil ,ipas ,bumi.buku yg pling menarik ipas,sy senang ikut baca jakarta

Daffa arya usen
Daffa arya usen
5 bulan yang lalu

buku yang aku baca ketika mengikuti bacajakarta yaitu kisah nabi, keong mas,malin kundang sangat menyenangkan sekali

Syifa Anastasya
Syifa Anastasya
5 bulan yang lalu

Daftar bacaan selama mengikuti Baca Jakarta : 1. Dia Adalah Kakakku 2. Ayahku Bukan Pembohong 3. Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin 4. Hujan Buku yang paling saya suka adalah Novel Hujan karya Tere Liye

Rahardian Putra Adji
Rahardian Putra Adji
5 bulan yang lalu

Tentang pembuatan aneka kreasi cantik dari sampah plastik dari mulai yang sederhana. Misalnya kreasi dari bungkus permen bisa di buat dompet serbaguna, figura foto,wadah tisu.. kreasi dari kantong kresek bisa di buat tas belanja dan tempat hp

Theodore Gallardo Yoshua Junior Simanjuntak
Theodore Gallardo Yoshua Junior Simanjuntak
5 bulan yang lalu

1. Lingkungan yang bersih 2. Aku cinta lingkungan sehat 3. Pahlawan lingkungan 4. Lingkungan ku 5. Aku dan lingkungan ku 6. Seri kids health 7. Ringkasan pengetahuan alam bab 1-2 8. Ringkasan pengetahuan alam bab 3-4 9. Akibat buang sampah sembarangan 10. Jangan buang sampah sembarangan 11. Jangan buang aku sembarangan 12. Petualangan 3 sahabat (Akibat buang sampah sembarangan) Dan yang terakhir adalah, 13. Seri cinta lingkungan (Cerdas berhemat kertas) Ini adalah list bacaan ku yang kubaca,dan yang paling menarik bagiku adalah Petualangan 3 sahabat:Akibat buang sampah sembarangan! Perasaanku saat membaca ini adalah terkesan. Buku ini memberikan panduan agar kita terus menjaga lingkungan. Aku tak bosan² deh kalau menjaga lingkungan!!Apalagi sambil mengikuti BacaJakarta nih!! Baca Jakarta selalu mengingatkan ku untuk membaca buku, agar dapat memperluas wawasan dan pengetahuan!! Sekian yang terakhir, sampai jumpa di tantangan selanjutnya!! 👋👋

Mozza AzZahwa
Mozza AzZahwa
5 bulan yang lalu

aku membaca buku "Upcycling Kreatif: 40 Proyek untuk Mengubah Sampah Sehari-hari Menjadi Harta Karun" dan aku berkreasi dengan sampah dengan membuat tempat pensi dari botol bekas, botol bekas nya di potong menjadi setengah kemudian di tempelkan kain bekas lalu di hias

Aisyahrani Bunga Subagya
Aisyahrani Bunga Subagya
5 bulan yang lalu

Seneng banget! Gak kerasa udah mau selesai

Siti Avisa Rhamadani
Siti Avisa Rhamadani
5 bulan yang lalu

saya tertarik dengan satu buku yang berjudul hujan

Agenda Hari Ini