JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

khadijah hana nainggolan
Khadijah hana nainggolan
2 bulan yang lalu

Tentang muichiro dunkk, hal menarik nya?? Dia adalah anak kecil yg ditinggal keluarga nya karna suatu penyakit. Dia lalu di adopsi oleh seorang pendekar pedang, setelah muichiro sadar dia berlatih menjadi pendekar pedang tanpa istirahat dan sampai muntah darah lo!. Tapi setelah itu dia diangkat menjadi hashira lo di umur 14 tahun keren kan?

Zulaikha talita zahran
Zulaikha talita zahran
2 bulan yang lalu

Doraemon dan sisuka Kl doraemon bisa mengeluarkan alat apa saja dari kantong ajaib nya. Dan sisuka cantik dan pintar.

Evelyne Victoria Gani
Evelyne Victoria Gani
2 bulan yang lalu

Hari ini aku membaca "Kampung Kancil" Tokoh utamanya bernama Ucil. Sedangkan ada beberapa tokoh lainnya seperti Kancil Gemuk, Kancil Kurus, Paman kancil kurus, Ayah Ucil, Ayah Kancil Gemuk dan lain-lain. Di cerita itu disampaikan adanya pemilihan kepala desa setiap empat tahun sekali di Kampung Kancil. Lalu Kancil Gemuk membujuk Ucil untuk memilih Ayahnya sebagai kepala desa dengan iming-iming bola. Ucil mengingat nasihat Ayahnya bahwa dia bebas memilih Kepala Desa. Lalu datanglah Kancil Kurus, dia menanyakan siapa yang akan dipilih Ucil sebagai kepala desa. Ucil mengingat nasihat Ayahnya bahwa kita harus merahasiakan pilihan kita. Ucil pun berkata bahwa itu adalah rahasia kepada Kancil Kurus. Pada hari pemilihan, Kancil Gemuk memberi dua bola kepada Ucil dengan syarat memilih ayahnya sebagai kepala desa. Ucil yang tergiur menerimanya. Lalu pidato pun dimulai, ada dua kandidat yaitu Ayah dari Kancil Gemuk dan Paman dari Kancil Kurus. Mereka berpidato, namun tampaknya visi misi dari Paman Kancil Kurus lebih baik daripada Ayah Kancil Gemuk. Seketika Ayah Ucil melihat Ucil membawa bola, dia menanyakan darimana bola itu didapatkan. Ucil menjawab bahwa bola ini didapatkan dari Kancil Gemuk dengan syarat memilih ayahnya sebagai kepala desa. Ayah Ucil pun menasihati Ucil untuk tidak menerima bujukan dengan iming hadiah tersebut. Ucil akhirnya mengembalikan bolanya kepada Kancil Gemuk. Pada akhirnya kepala desa yang terpilih adalah Paman dari Kancil Kurus.

Sabrina azka tsany
Sabrina azka tsany
2 bulan yang lalu

aku ingin menjadi cantik dan mempunyai banyak teman teman yg baik,, tidak suka membuly ,, aku juga suka berbagi krena di saat aku berbagi kepada temanku dan mlihat mereka bahagia aku jadi senang dan juga ikut bahagia

Wahine Aulia Azzahra
Wahine Aulia Azzahra
2 bulan yang lalu

Ulat bulu, ulat bulu selalu diejek oleh capung karena gendut dan tidak bisa terbang. Namun suatu saat ia menghilang, datang-datang mengejutkan capung karena ia menjadi kupu-kupu yang mempunyai sayap yang sangat indah.

Earlyta arsyfa pangestu
Earlyta arsyfa pangestu
2 bulan yang lalu

Bawang merah dan bawang putih Bawang putih yang memiliki sifat yang baik hati dan memiliki saudara terima bernama Bawang merah yang jahat. Dari kisah tersebut kita dapat mengambil pelajaran betapa Pentingnya memaafkan orang lain meskipun sudah di perlakuan tidak baik dan tidak adil.

Nizam Zami Nur Alzian
Nizam Zami Nur Alzian
2 bulan yang lalu

Tokoh favorit saya adalah Jaka Tarub.Saya ingin segigih Jaka Tarub dalam memperjuangkan keinginan nya.Saya ingin membahagiakan ayah dan ibu saya,dengan berusaha belajar dan berjuang untuk mencapai cita-cita saya.Menjadi anak yang berbakti kepada orang tua,sayang keluarga,saudara dan teman-teman.

Jasmine shezan alfayed
Jasmine shezan alfayed
2 bulan yang lalu

hari ini jasmine membaca buku cerita tokoh 'Doraemon' dan banyak hal menarik yang jasmine suka dan dapat dari doraemon, yaitu tentang persahabatan, tolong-menolong, tanggung jawab, kejujuran serta sikap peduli terhadap sesama.. dan alat-alat canggih yang doraemon punya juga menjadi sumber imajinasi jasmine loh.

Sabrina azka tsany
Sabrina azka tsany
2 bulan yang lalu

tokoh nya usagi, judul buku sailormoon, aku suka krna dsna sailormoon bsa brubah mnjadi cantik, suka menolong dan mempunyai teman2 yg baik