JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Satrio Cahyo Permadi
Satrio Cahyo Permadi
7 bulan yang lalu

tokoh favorit saya adalah Doraemon, kalau saya bisa menjadi sekeren Doraemon hal yang ingin saya lakukan adalah mengambil baling baling bambu agar bisa terbang yang Melayang layang di angkasa

Quinsha Islaminabil
Quinsha Islaminabil
7 bulan yang lalu

Aku ingin menjadi sekeren Sung Jinwoo dari komik Solo Leveling. Aku ingin memberi kejutan kepada semua orang bahwa aku bisa menjadi jauh lebih baik daripada diriku yang sebelumnya. Karna aku adalah atlet renang, aku ingin menjadi juara, baik di tingkat nasional atau internasional. Aku ingin mengejutkan semua orang dan membanggakan orangtuaku.

Sultan Said Riyadi
Sultan Said Riyadi
7 bulan yang lalu

assalamualaikum. aku masih membaca buku kumpulan sejarah lengkap pahlawan Indonesia.. tapi kali aku baca tentang pangeran Antasari. pangeran Antasari berasal dari kerajaan Banjar Kalimantan Selatan,ia membantu mengusir Belanda karena ia benci Belanda yang telah berbuat semena-mena terhadap pangeran Hidayat yang harusnya menjadi sultan di kerajaan itu. trik Belanda yang di kenal dengan politik adu domba.. pangeran Antasari tak gentar walaupun di imingi dengan kekuasaan oleh Belanda,ia tetap perang sampai akhir hayatnya..

Melisa Hotmauli Panggabean
Melisa Hotmauli Panggabean
7 bulan yang lalu

Tokoh fiksi favorit ku, adalah Jihan dari novel "Septihan" karya Poppi Pertiwi. Kalaui aku bisa sekeren Jihan hal yang akan aku lakukan adalah, aku akan terus belajar sampai tidak ada orang yang bisa meremehkan aku. Aku ingin terus mencoba hal baru dan mengasah kemampuanku supaya aku bisa nunjukin ke orang - orang kalau aku bisa dan tidak pantas untuk dianggap sepele. Aku mau jadi orang yang tegas dan gak gampang luluh, aku juga akan terus mengejar semua yang aku mau sampai aku bisa mendapatkannya dan menghalau segala hal yang menghalangiku dengan berbagai cara yang benar. Kalau aku bisa sekeren Jihan, aku akan jadi lebih ekspresif dan kreatif, aku akan mengekspresikan diriku lebih bebas dan kreatif, baik melalui seni, musik, membaca, menulis, atau kegiatan lainnya. Dan aku akan lebih percaya diri, aku akan jadi seperti Jihan yang tidak takut mengekspresikan perasaan dan pendapat. Itulah hal yang akan aku lakukan kalau aku bisa jadi sekeren 'Jihan'. Sekian dari aku, Terimakasih.

SITI SUHERNI WINKARSIH
SITI SUHERNI WINKARSIH
7 bulan yang lalu

Kalau saya sekeren Fahruddin Faiz, saya akan sharing ilmu filsafat dengan cara santai biar banyak orang paham dan makin bijak dalam hidup.

Septi Utari
Septi Utari
7 bulan yang lalu

Buku Yang saya baca hari ini berjudul Sahabat Rasul Usman Bin Affan Ra. Penulis Ariani Syurfah. Hal yang menarik bahwa Usman Bin Affan Ra adalah Khalifah ketiga dalam Khulafaur Rasyidin, yaitu sahabat Nabi yang dijamin masuk surga, assabiqunal awwalun yaitu orang-orang yang pertama kali masuk Islam. Usman dikenal sebagai pedagang yang kaya raya, ekonom yang handal dan dermawan. Banyak bantuan ekonomi yang diberikan kepada umat islam. beliau dijuluki Dzunnurain yang berarti pemilik dua cahaya.

SITI SUHERNI WINKARSIH
SITI SUHERNI WINKARSIH
7 bulan yang lalu

Tokoh Ikal dari Novel Laskar Pelangi. Ikal itu cerdas, punya rasa ingin tahu tinggi, dan sangat menghargai pendidikan. Dia juga peka, sering merenung, dan punya jiwa sastra yang kuat. Selain itu, dia setia kawan dan punya impian besar, meskipun berasal dari lingkungan yang sederhana.

Yovie juna pratama
Yovie juna pratama
7 bulan yang lalu

B.J. HABIBIE......Salah satu rahasia kehidupan bapak teknologi Indonesia ini dalam meraih segala pencapaiannya adalah soal manajemen waktu yang selalu diterapkannya. Beragam gelar pendidikan dan kesuksesan di bidang Iptek mustahil dapatkan tanpa kedisiplinan yang tinggi. B.J. Habibie pintar membagi waktu.

Agenda Hari Ini