JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Ikhsan La Haazim
Ikhsan La Haazim
3 bulan yang lalu

Buku yang saya baca berjudul "Rahasia Samudera". Buku ini menceritakan tentang kedalaman samudra. Membaca buku ini sangat menyenangkan sekali . Karena, kita bisa tau tentang samudera-samudera di dunia.

Azzahra Khusna Maulida
Azzahra Khusna Maulida
3 bulan yang lalu

Ayo mancari capung karya Sri Widyowati Kinasih "Trisna mengajak Sukma mancari capung untuk tugas sekolah Ternyata mencari capung tidak mudah. Mereka menangkap capung dengan berbagai cara,tapi hanya dengan raket dr ruas daun pisang & sarang laba-laba yg paling mudah menangkapnya"

Eko sungkowo
Eko sungkowo
3 bulan yang lalu

Buku Jendral jendral yang mempengaruhi sejarah dunia,Sudirman 24 Januari 1916 – 29 Januari 1950 adalah seorang perwira tinggi Indonesia pada masa Revolusi Nasional Indonesia. Sebagai Panglima Besar Tentara Nasional Indonesia pertama, ia adalah sosok yang dihormati di Indonesia,Soedirman diadopsi oleh pamannya yang seorang priyayi,Ia juga menunjukkan kemampuannya dalam memimpin dan berorganisasi. Soedirman sangat dihormati oleh masyarakat karena ketaatannya pada Islam.Pada 1944, ia bergabung dengan tentara Pembela Tanah Air (PETA) yang disponsori Jepang, menjabat sebagai komandan batalion di Banyumas. Selama menjabat, Soedirman bersama rekannya sesama prajurit melakukan pemberontakan, hingga kemudian diasingkan ke Bogor.judul buku Jendral jendral yang mempengaruhi sejarah dunia,Penulis Lukman Santoso AZ

Dhea Meidina
Dhea Meidina
3 bulan yang lalu

Kemarin, aku baca buku tentang Sapardi Djoko Damono. Bukunya tentang masa kecil beliau yang menyukai baca-tulis, sehingga bisa menjadi penyair terkenal. Di buku itu juga dijelaskan bahwa pada dasarnya cerita = puisi baginya, karena proses dan sumber menulisnya di kala itu. Buku ini berjudul Sapardi Djoko Damono: karya dan dunianya oleh Bakdi Soemanto.

kanaya azra aulia
Kanaya azra aulia
3 bulan yang lalu

novel laskar pelangi, aku baru baca 1-30, di novel tersebut bercerita tentang sekelompok anak di sebuah desa kecil di belitung. meskipun hidup dalam kesederhanaan, mereka sangat semangat untuk belajar dan punya impian besar. cerita ini penuh dengan semangat persahabatan dan belajar, mengajarkan kita untuk terus berjuang meskipun banyak rintangan.

Naquita Zahra NelsaPutri
Naquita Zahra NelsaPutri
3 bulan yang lalu

Hari ini saya membaca buku “Kost Pak Raden” buku ini menceritakan tentang 13 orang yang ngekost di kost Pak Raden, mereka semua memiliki sifat yang berbeda-beda, cerita ini berlangsung pada saat bulan puasa, karena itu membuat cerita nya semakin seru dan menyenangkan untuk di baca

Muhammad Al Ghifari
Muhammad Al Ghifari
3 bulan yang lalu

bacaan yang membuat aku bahagia adalah membaca ayat ayat Al Qur'an . dengan membaca ayat2 l Qur'an hatiku menjadi tenang dan bahagia .sekaliii

Agenda Hari Ini