JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Ashila Nafisa Santoso
Ashila Nafisa Santoso
4 bulan yang lalu

play thing, seorg gadis bernama Yoon garam yang pandai bela diri. ia menolong orang-orang yang telah di bully

gerald yardan khalik
Gerald yardan khalik
4 bulan yang lalu

aku adalah seorang anak yang patuh kepada ibunya

Laudya Chintya Bella
Laudya Chintya Bella
4 bulan yang lalu

bucinable (tamara biliski) menceritakan tentang sepasang kekasih muda yang sangat romantis tetapi ada beberapa penghalang dalam hubungan mereka

Nur Latifatus syakillah
Nur Latifatus syakillah
4 bulan yang lalu

masih membaca buku kisah 25 nabi dan rasul yg isinya banyak menceritakan kisah-kisah inspiratif dalam mengisi waktu libur d rumah

AISYAH AQILA HAZIMAH
AISYAH AQILA HAZIMAH
4 bulan yang lalu

Saya masih membaca buku Boyman lagi. Karena buku tersebut sudah sebagai makanan sehari hari saya. Saya juga sangat minat terhadap pramuka. Sebab itulah saya terbiasa membaca Boyman.

Satria pandu Dwi putra
Satria pandu Dwi putra
4 bulan yang lalu

Nyaman Tanpa Beban karya. Di buku yang heartwarming ini, penulis akan mengajak kita untuk lebih membangun hubungan kepada diri kita sendiri. Jika kita bisa memahami diri sendiri, kita akan mudah merasa bahagia tanpa harus bergantung pada hal atau orang lain. Buku ini juga mengajak kita untuk menyediakan waktu bagi diri sendiri serta membangun batasan tertentu terhadap orang lain bahkan teman terdekat sekalipun.

Sasha Rafhiolla
Sasha Rafhiolla
4 bulan yang lalu

"Jangan biarkan kehidupan membuat kita lupa untuk menikmati momen-momen kecil yang berarti." aku suka sama kutipan yang ini, terkadang manusia sering melupakan momen-momen kecil, padahal yang dimana ternyata itu sangat berarti

arjun abhizhar akbar
Arjun abhizhar akbar
4 bulan yang lalu

saya membaca buku tentang petualangan,isi didalamnya membuat saya bahagia

Agenda Hari Ini