JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

cinta putri melati
Cinta putri melati
4 bulan yang lalu

aku sangat suka membaca komik! judul komiknya mogok makan sangat seru dan lucu, ada seorang anak perempuan yang membeli ayam goreng karena dia tidak mau makan di rumahnya tetapi bau makanan yang ibu nya masak sangat harum jadi ia tidak tahan lali dia pun makan bersama keluarganya.

cinta putri melati
Cinta putri melati
4 bulan yang lalu

aku sangat suka membaca komik! judul komiknya mogok makan sangat seru dan lucu, ada seorang anak perempuan yang membeli ayam goreng karena dia tidak mau makan di rumahnya tetapi bau makanan yang ibu nya masak sangat harum jadi ia tidak tahan lali dia pun makan bersama keluarganya.

Devita Tandias
Devita Tandias
4 bulan yang lalu

Menjadi seperti B.J. Habibie tidak hanya tentang menjadi pintar atau sukses, tetapi aku juga harus mengusahakan untuk memiliki karakter yang kuat, berintegritas, dan peduli terhadap sesama. Seperti kisah hidup pak Habibie

wahyu putra pratama
Wahyu putra pratama
4 bulan yang lalu

sultan Hamid 2 /ceritanya: Garuda Pancasila adalah lambang negara Indonesia yang berbentuk burung Garuda. Garuda Pancasila menggambarkan Indonesia sebagai bangsa yang besar dan kuat. Burung Garuda melambangkan kekuatan dan gerak yang dinamis. Warna kuning emas melambangkan keagungan. Kedua kaki burung Garuda yang kokoh mencengkeram pita putih bertuliskan Bhinneka Tunggal Ika, yang berarti "berbeda-beda tetapi satu jua". Perisai di tengah melambangkan pertahanan bangsa Indonesia. Sayap Garuda yang mengembang melambangkan semangat untuk menjunjung tinggi nama baik bangsa dan negara Indonesia. Jumlah bulu pada Garuda memiliki makna tertentu, seperti 17 helai bulu sayap kanan dan kiri melambangkan tanggal kemerdekaan Indonesia, yaitu 17 Agustus.

Reynarra Nouvalino Ananta
Reynarra Nouvalino Ananta
4 bulan yang lalu

Penulis Favorit saya adalah Tere Liye, hal yang paling saya suka dari beliau adalah menggunakan gaya bahasa yang sederhana tetapi pesan yang disampaikan sangat membekas di hati para pembaca nya. Selain itu buku yang ditulisnya sangat menarik dan terkadang tidak terduga.

IMAM AHMAD ZAZULI PRADA KUSUMA
IMAM AHMAD ZAZULI PRADA KUSUMA
4 bulan yang lalu

Penulis favorit saya adalah Andrea Hirata yang menulis novel berjudul laskar pelangi, Saya menyukainya karena novel yang ia buat yaitu laskar pelangi bisa membuat kita melatih dedikasi yang tinggi dalam dunia pendidikan.

MUHAMMAD HAFIZ AKMAL
MUHAMMAD HAFIZ AKMAL
4 bulan yang lalu

Subagdjo Aswatama, buku ini menceritakan tentang sahabat-sahabat Rasulullah SAW dan perjuangan Nabi Muhammad untuk menyebarkan agama islam yang sangat semangat dan pantang menyerah, saya suka!

Agenda Hari Ini