JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Arkan Radhitia Al Kandiyas
Arkan Radhitia Al Kandiyas
8 bulan yang lalu

semut yang baik hati itu Ingi mencari makanan sesudah pulang dari mencari makanan tiba tiba datang seduah gajah yang somdong ia mengejek semut karena dabannya yang lebih besar dibanding kan sang semua

ARSYA ZIDAN ATTARIQ
ARSYA ZIDAN ATTARIQ
8 bulan yang lalu

Penulisnya : Hermawan, Syaiful dan yang saya suka buku Ki Hadjar Dewantara,dimana dalam buku Ki Hadjar Dewantara beliau adalah aktivis pemikir besar pada zaman pergerakan nasional sekaligus tokoh yang memperjuangkan kesetaraan pendidikan di Indonesia agar dapat dimiliki oleh semua lapisan masyarakat.dan Ki Hadjar Dewantara juga pahlawan pendidikan yang mampu memerdekakan pendidikan di Indonesia,Beliau juga seorang Menteri Pendidikan Pertama di Indonesia.Oleh karenanya saya mengidolakan beliau sebagai Tokoh Favoritku

safani marwah
Safani marwah
8 bulan yang lalu

penulis favoritku adalah Eiichiro Oda aku suka dengan alur cerita nya yang seru untuk di baca dan aku suka dengan karakter nya yaitu Luffy pemeran pertama nya di dunia one piece di jepang dia ingin menjadi kapten bajak laut seperti gold Roger si raja bajak laut

Muhammad darrel ferhansyah
Muhammad darrel ferhansyah
8 bulan yang lalu

dewi lestari supernova perahu kertas aroma karsa

SAFIRA BILQIS SAFEI
SAFIRA BILQIS SAFEI
8 bulan yang lalu

Pasta kacang merah

Nabila Syaniez Litahayu
Nabila Syaniez Litahayu
8 bulan yang lalu

tere liye penulis fav akuuh

Syahira Nurul Hafidzah
Syahira Nurul Hafidzah
8 bulan yang lalu

penulis favorit ku adalah Widya nata,buku yang saya suka adalah buku motivasi tentang bagai mana kita menyanying teman dan keluarga