JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

24 Februari 2025 - 11 Maret 2025
Triwulan 1

6861

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema "Tokoh Favoritku". Kamu bisa cari tahu mengenai tokoh favorit kamu. Bukan hanya tokoh inspirasi dari dunia nyata. Kamu bisa cari tahu juga tentang tokoh fiksi favorit kamu. Apapun tokoh yang membuat suka dan menginspirasimu, yuk kita cari tahu di Baca Jakarta kali ini.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

Kamu bisa mencari bahan bacaan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya. Jangan lupa eksplorasi perpustakaan sekitarmu, seperti RPTRA, TBM, dan perpustakaan lainnya. Kamu juga bisa baca buku digital melalui iJakarta, iPusnas, Lets Read, kindle, amazon, gplaybook, dan aplikasi lainnya.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
    • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
    • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1f_DZC0JZeKSU0j41U2Ao6kxRTm1urfG2/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Nasya Adelia putri
Nasya Adelia putri
4 bulan yang lalu

Skysphire adalah penulis muda berbakat asal Jakarta Selain itu, Skysphire juga menulis "Midnight Diaries by Malioboro Hartigan", yang merupakan pendamping dari "Malioboro at Midnight". Buku ini menyajikan perspektif Malio dalam tiga periode waktu: sebelum bertemu Sera, saat pertemuan mereka, dan ketika mereka menjalin hubungan. Pembaca diajak memahami perasaan dan pemikiran Malio secara lebih mendalam, termasuk hubungannya dengan teman masa kecilnya, Zara.

Rahmadianti Adinda Rizki Safitri
Rahmadianti Adinda Rizki Safitri
4 bulan yang lalu

B.J.Habibie.Ia lahir dari pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan R.A. Tuti Marini Puspowardojo. Ia menghabiskan masa kecil di tempat kelahirannya, di Parepare. Namun, menginjak usia 14 tahun ia pindah ke Bandung, Jawa Barat pada 1950 setelah ayahnya meninggal karena penyakit jantung.

Alya Khairunissa
Alya Khairunissa
4 bulan yang lalu

Penulis favorit yaitu Alamii Team,cerita yang saya sukai yaitu tentang Petualangan Seru Alfie,Toby dan Milo ke Desa Sukacita untuk membagikan paket alamii puffs.

NESHA PUTRI VANYA
NESHA PUTRI VANYA
4 bulan yang lalu

saya suka karena di saling tolong menolong

RIDHO IRWANSYAH
RIDHO IRWANSYAH
4 bulan yang lalu

Tokoh favorit adalah Hermione Granger dari seri Harry Potter. Saya kagum dengan kecerdasannya, keberaniannya, dan kesetiaannya

Farisah Husnaa Jaad
Farisah Husnaa Jaad
4 bulan yang lalu

Penulis favorit ku ialah Keigo Higashino, ia penulis dari Jepang yang beberapa karya nya ada yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Aku suka isu atau tema yang diambil, karakter fiktif yang ia buat bikin pembaca nya terkagum, terlebih terhadap tokoh detektif.

Muafifatus Shahira
Muafifatus Shahira
4 bulan yang lalu

penulis favorit ku adalah Mabel di buku katanya kembali menceritakan 2 anak kembar yang diperlakukan berbeda dengan kedua orang tuanya

Rinaldy Oktafribian
Rinaldy Oktafribian
4 bulan yang lalu

Anak yang dipanggil Nobby itu mengedipkan mata ke arah anak-anak, lalu lari ke caravan. Terasa jelas bahwa Paman Dan sangat mengekangnya. Nobby menjulurkan kepala dari jendela yang kecil di caravan lalu berkata

Akbar al hawari
Akbar al hawari
4 bulan yang lalu

hallo sobat baca aku paling suka membaca cerita kisah-kisah nabi karena banyak sekali ilmu pengetahuan yang saya dapat dari buku itu dari asal mulanya nabi muhammad diciptakan sampai adanya Al quran dan masih banyak lagi dengan mukjizat2 nya yang menajubkan

Agenda Hari Ini