JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

BACA JAKARTA II

7 Mei 2023 - 22 Mei 2023
Triwulan 2

10244

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Yuk, ikutan Tantangan Baca Jakarta selama 14 hari. Sebuah tantangan membaca untuk masyarakat semua usia yang tinggal di Jakarta maupun luar Jakarta. Bergembira bersama sambil mencerdaskan masyarakat DKI Jakarta, juga Indonesia.

Dari tanggal 7 - 20 Mei kita bersama-sama membaca sekaligus beraktivitas literasi di mana pun dan kapan pun.

#DenganBacaKitaBisa #SalamLiterasi

 

Lihat tutorial Baca Jakarta 2023 di sini: Tutorial Baca Jakarta

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

AFIQA SYIFA AULIA
AFIQA SYIFA AULIA
1 tahun yang lalu

Dongeng timun mas Buku ini menceritakan tentang kisah seorang gadis pemberani yg mencoba untuk bertahan dan melarikan diri dari raksasa hijau jahat yg mencoba untuk menangkap dan memakan nya

Devia Nalini Ardhani
Devia Nalini Ardhani
1 tahun yang lalu

Saya membaca buku cerita Danau Toba. Penulis Dede Firmansyah. Yang menarik dari buku cerita ini adalah, menceritakan tentang asal muasal terjadinya Danau Toba. Isi ceritanya adalah bercerita tentang seorang petani yang bernama Pak Toba mengingkari janjinya kepada istrinya, hingga terjadi malapetaka akibat janjinya. Malapetaka itu berupa hujan yang deras hingga menggenangi seluruh desa dan menjadi danau, yang disebut Danau Toba. Pesan yang disampaikan dari buku ini yaitu jangan sampai membiarkan kemarahan menguasai diri sendiri dan mengatakan sesuatu yang buruk. Selanjutnya adalah pelajaran untuk jangan pernah mengingkari janji yang telah dibuat.

Dea Mustika Sari
Dea Mustika Sari
1 tahun yang lalu

Bali terkenal hingga ke luar negeri sebagai daerah tujuan pariwisata karena kekayaan seni budaya dan keindahan alamnya. Melansir Holidify, Tari Legong adalah salah satu tarian yang terkenal di Bali yang diminati turis. Selain Tari Legong, juga terdapat seni tari lain yang menjadi daya tarik wisatawan yaitu Barong dan Tari Kecak. Mengutip Trip 101, saat Hari Raya Nyepi yang diperingati pada Maret tiap tahun, Bali menjadi sangat sepi selama 24 jam. Karena semua orang di Bali, tidak hanya penduduk asli Bali dilarang melakukan kegiatan apa pun mulai jam 6 sore hingga jam 6 sore hari berikutnya. Upacara adat yang terkenal di Bali adalah Ngaben, yaitu upacara agama Hindu dengan membakar mayat hingga tubuh jenazah menjadi abu. Pantai di Bali yang sangat terkenal dan sering dikunjungi wisatawan adalah Panti Kuta dan Pantai Sanur. Beberapa pura yang sering menjadi tempat kunjungan wisata adalah Uluwatu, Tanah Lot, dan Besakih. Terdapat patung Garuda Wisnu Kencana, tepatnya di Bukit Unggasan, Jimbaran, Bali, hasil karya pematung terkenal Bali, I Nyoman Nuarta. Patung Garuda Wisnu Kencana dengan tinggi 121 meter dan lebar 65 meter menjadi ikon pariwisata Bali. Gunung Agung di Bali dianggap sakral, sebagai rumah para dewa Hindu. Bali terdapat tradisi Mekotek atau Ngerebeg Mekotek yang diadakan setiap Hari Raya Kuningan. Tradisi Mekotek berasal dari Kerajaan Mengwi. Diadakan untuk menyambut prajurit kerajaan yang menang atas Kerajaan Blambangan di Banyuwangi.

Sakha Alhakam
Sakha Alhakam
1 tahun yang lalu

Buku berjudul Wisata Sejarah Nusantara misalnya. Buku karya Hamid Bahari ini membeberkan tempat-tempat eksotis nan menakjubkan di negeri ini yang penuh dengan goresan makna

Muhammad Hafizh Ar-rizqi
Muhammad Hafizh Ar-rizqi
1 tahun yang lalu

Judul buku :Lutung Berbulu Angsa Penulis: K. Usman Di suatu telaga berair jernih, tiga ekor angsa berbulu putih asyik berenang . Mereka memburu ikan kecil . Sekatika mereka terkejut , mereka mendongak kearah daun-daun yang gemuruh. Dari dahan besar meloncat seekor makhluk berbulu hitam. Bentuknya seperti monyet besar. Ia menggoyangkan dahan kecil berwarna kuning, seekor musang mengintai dari pohon roboh yang ditutupi daun-daun . Timbul suara aneh, ketiga angsa putih saling memandang . Terdengar jeritan anak angsa yang malang , induk daan bapak angsa menengadahke arah Lutung . Mereka meminta bantuan kepadanya . Tangkas sekali Musang berkeliat dan menerkam Lutung , burung - burung punai terkejut. Mereka buyar ke tempat yang aman. Tubuh Musang terpental , cepat Musang melompat ke dahan lain dan menghilang dalam belukar gelap. Setelah menyalami Musang, Lutung bergegas menuju tepi telaga. Cerita diakhiri dengan hukuman untuk Lutung karena mengambil bulu angsa jantan hingga gundul juga memalsukan bulunya.

Nada Salsabila
Nada Salsabila
1 tahun yang lalu

Buku tentang"Mengapa Tubuh Udang Bengkok"by:Denny A.Djoenaid ini termasuk buku fiksi ,tentang Asal mula tubuh Udang yang bengkok ,Di daerah Kalimantan Tengah dikenal adat Mandep, yaitu semacam kerja bergotong royong.oleh karena itu bila orang sudah pernah membantu ,maka dia akan menerima bantuan pula kalau sedang melakukan sebuah kegiatan.Cerita rakyat ini menceritakan tentang adat Mandep tersebut yang digambarkan melalui cerita sekelompok kawanan ikan .

Manuela Quennaro
Manuela Quennaro
1 tahun yang lalu

Buku Cerita Taman Mini Indonesia Indah. Saya bisa melihat rumah adat, taman, kereta gantung dan lain-lain

Eige Aryatt
Eige Aryatt
1 tahun yang lalu

Saya membaca buku yanh berjudul "Parisiwata dan Narasi Kota Tua" Buku ini berisi sejarah tempat wisata terkenal di Jakarat. Dalam buku ini banyak sekali hal-hal atau sejarah yang cukup rumit untuk dibaca terlebih untuk di pahami. Memang saya belum membaca semuanya, tapi sejauh saya bisa memahami, ada beberapa hal menarik yang saya perhatikan. Misalnya, dalam buku ini terdapat sejarah tentang strategi pengembangan pariwisata di Kot Tua. Mulai dari strategi pembangunan sampai kegiatan usaha di pariwisata jakarta. Ini adalah bagian yang cukup rumit di pahami. Kemudian dilanjutkan dengan narasi Kota Tua yang berisi tentang cerita atau sejarah Sunda Kelapa, Taman Fatahillah, Stasiun Kota Tua, dan masih banyak lagi. Perlu waktu untuk memahami isi buku ini, tapi sebenarnya walau kelihatan rumit, buku ini menyimpan banyak sejarah menarik yang jarang diketahui orang umum...