JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 1

8 Juni 2024 - 23 Juni 2024
Triwulan 2

5802

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema budaya. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan budaya. Kamu bisa meminjam buku di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Adli Ibnu Setiadi
Adli Ibnu Setiadi
10 bulan yang lalu

buku tentang budaya lokal

WAFFI RAYYAN
WAFFI RAYYAN
10 bulan yang lalu

Nama : Waffi Rayyan Jawaban : Judul Buku : Dongeng Sebelum Tidur Penulis : Dian Dahlia Genre : Fiksi Kutipan pavorit : Kumpulan domba sedang bermain dan berbagi nakanan di dalam kandang Nilai : 4 / 5

Puji Dwi Cahyani
Puji Dwi Cahyani
10 bulan yang lalu

saya sedang membaca buku santri pilihan bunda

Humaira Zahra Talita
Humaira Zahra Talita
10 bulan yang lalu

buku favorit yg paling berkesan untuk aku ada lah.buku cerita.kera dn buaya penipu.dri cerita dongeng ini aku belajar untuk bicara jujur dn melakukan hal2 yg baik.dalam hidup ku

Sahlah Faradisa
Sahlah Faradisa
10 bulan yang lalu

Buku favoritku yaitu Mengenal Adat dan Budaya Nusantara, Penulis Ir. Suryanto Tabrani, MM, non fiksi-sejarah. Aku ingin mempelajari dan mengenal ragam budaya yang khas di setiap daerah. Karena itu aku harus mengetahui secara lengkap dan terperinci mengenai data setiap daerah Nusantara (5/5).

MuhamadRiansyah
MuhamadRiansyah
10 bulan yang lalu

https://www.facebook.com/share/p/rxAXcwYaGjkHA2GS/?mibextid=oFDknk

Siti Aqila Andalusia
Siti Aqila Andalusia
10 bulan yang lalu

buku favorit yang saya baca.. berjudul Birrul walidain tentang kisah berbakti kepada orang tua.

Putri Dwi Noviyanti
Putri Dwi Noviyanti
10 bulan yang lalu

Wah asik sekali buku yg bisa di baca itu sangat membuat ku senang

Tri Sugiyarto
Tri Sugiyarto
10 bulan yang lalu

Judul: Investasi Guru untuk Pendidikan Berkualitas Penulis: Asosiasi Guru Penulis Genre; Pendidikan Kutipan favorit: Pelaksanaan model pembelajaran tipe round table membagi siswa dalam tiap kelompok yang heterogen. Nilai: 4/5

Agenda Hari Ini