JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Diana Safitri
Diana Safitri
7 bulan yang lalu

Legenda batu menangis Pada suatu hari ada anak gadis yang cantik jelita dia memiliki ibu yang sudah tua ibu nya bekerja bercocok tanam di sawah dan gadis cantik itu tidak memiliki ayah suatu hari ibu nya mengajak gadis itu ke pasar gadis itu mau kepasar di pasar banyak sekali yang mau berkenalan dengan gadis itu lalu bertanya siapa Nene tua yang ada di samping mu "dia adalah pembantu ku"jawab sang gadis kepada sang pemuda itu karena ibu nya sudah tak tahan lagi dengan perkataan gadis itu ibunya pun berkata"tolong tuhan hukum lah anak ku dengan seberat beratnya" setelah ibu berkata seperti itu awan pun menggelap dan petir menyambar si gadis seketika perlahan demi perlahan gadis itu menjadi batu sebelum menjadi batu sepenuhnya gadis itu sempat menangis dan meminta maaf kepada ibunya tapi terlambat ibunya sudah murka dan gadis itu menjadi batu seutuhnya Pesan dari cerita ini :jangan lah engkau durhaka ke orang tua

Putra Pratama Spultoni
Putra Pratama Spultoni
7 bulan yang lalu

hari ini di sekolah belajar mengenal warna dan paduan wrna

SHAKAI KENZO
SHAKAI KENZO
7 bulan yang lalu

buku timun emas adalah cerita rakyat Indonesia yang menceritakan tentang seorang nenek tua yang di beri bibit timun . yang memberikan nya adalah buto ijo yang sangat besar timun itu pun membesar dan didalam nya ada seorang bayi perempuan. dia berkulit putih dan sangat cantik ia diberi nama timun mas . selang beberapa hari timun mas sudah besar .saat ia pulang ia bertemu buto ijo

Charlie alviro
Charlie alviro
7 bulan yang lalu

hari saya membaca bukh tentang akan ke mana boti?,saya akan menceritakan secara singkat.Boti, si botol merah, sudah lama tinggal di dalam toko swalayan. Suatu hari, ia keluar toko dan hanyut di sungai. Akan ke mana Boti? Mengikuti perjalanan Boti yang ingin keluar dan melihat dunia di luar toko swalayan, ternyata tidak seperti yang diduga. Setelah isinya habis, Boti justru menelusuri sungai dan merasa kebingungan. Ini tak seperti yang ia duga. Tapi ternyata perjalanannya tidak selesai di situ. Menjadi botol kosong ternyata punya cerita yang lain, dan masih bisa menemukan kisah yang baru.

Charlie alviro
Charlie alviro
7 bulan yang lalu

hari saya membaca bukh tentang akan ke mana boti?,saya akan menceritakan secara singkat.Boti, si botol merah, sudah lama tinggal di dalam toko swalayan. Suatu hari, ia keluar toko dan hanyut di sungai. Akan ke mana Boti? Mengikuti perjalanan Boti yang ingin keluar dan melihat dunia di luar toko swalayan, ternyata tidak seperti yang diduga. Setelah isinya habis, Boti justru menelusuri sungai dan merasa kebingungan. Ini tak seperti yang ia duga. Tapi ternyata perjalanannya tidak selesai di situ. Menjadi botol kosong ternyata punya cerita yang lain, dan masih bisa menemukan kisah yang baru.

Aqila Shaqueena Akhmad
Aqila Shaqueena Akhmad
7 bulan yang lalu

Festival wisata budaya pasar terapung yaitu cerita yang berisi tentang suatu tempat untuk bertransaksi jual beli diatas sungai di daerah suku Banjar. produk yang diperjualbelikan dipasar tersebut beraneka ragam jenis seperti manisnya mangga kasturi, legitnya kue bingka.

Achmad Fachrurozi
Achmad Fachrurozi
7 bulan yang lalu

cerita rakyat "Lutung Kasarung": "Lutung Kasarung" adalah cerita tentang seorang pangeran bernama Guru Minda yang diubah menjadi seekor lutung (monyet) oleh para dewa sebagai bagian dari ujian spiritual. Dalam wujud lutung, ia turun ke bumi dan bertemu dengan seorang putri bernama Purbasari. Purbasari, yang diasingkan oleh saudara-saudarinya karena kecemburuan, tinggal di hutan dan berteman dengan Lutung Kasarung. Lutung Kasarung menggunakan kekuatan magisnya untuk membantu Purbasari, termasuk membuatkan taman indah dan menyediakan makanan. Akhirnya, Purbasari diizinkan kembali ke istana. Dalam sebuah kompetisi yang diadakan oleh Raja untuk menentukan putri terbaik, Lutung Kasarung mengungkapkan wujud aslinya sebagai pangeran tampan. Purbasari pun diakui sebagai pemenang dan mereka hidup bahagia selamanya.

Muhammad Farhan Riandi
Muhammad Farhan Riandi
7 bulan yang lalu

tentang organ tubuh hewan

Agenda Hari Ini