JAKLITERA sudah ada versi mobile lho! Unduh

Baca Jakarta 2

28 Oktober 2024 - 12 November 2024
Triwulan 4

5248

Partisipan saat ini

0

Partisipan diundang

Deskripsi

Baca Jakarta merupakan sebuah tantangan membaca selama 14 hari untuk masyarakat DKI Jakarta, tanpa mengenal batas usia. Baca Jakarta terbuka untuk seluruh masyarakat, bukan hanya DKI Jakarta, tapi juga bisa diikuti oleh masyarakat luar DKI Jakarta. Tantangan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya gemar membaca dan membangun kultur literasi sejak dini.

 

Kenapa harus ikut baca jakarta?

Baca Jakarta membantu kamu dalam menumbuhkan kegemaran membaca. Semakin banyak masyarakat yang gemar membaca, aktivitas membaca akan semakin menyenangkan.

 

Harus baca buku apa saja?

Baca Jakarta kali ini mengusung tema lingkungan. Kamu bisa mengeksplorasi buku-buku bertemakan lingkungan. Kamu bisa mulai dengan buku tentang pohon dan hutan kita, pengelolaan sampah di rumah, hingga perubahan iklim. Masih banyak topik yang bisa kamu eksplorasi dari bacaan tentang lingkungan lho. Ayo membaca dan jaga lingkungan bersama-sama. Kamu bisa dapatkan buku tentang lingkungan di Jaklitera atau perpustakaan lainnya.

Kalau kamu kesulitan menemukan tema tersebut, tenang saja... Kamu bisa baca buku apa pun yang kamu suka. Tidak ada yang menghakimi jenis buku yang kamu baca. Once you love your book, you will love reading it.

 

Caranya gampang banget

  • Daftarkan dirimu di Jaklitera.
  • Baca buku kesukaanmu setiap hari.
  • Isi booklet tantangan harian.
  • Bagikan keseruan membacamu di media sosial. 
  • Tantangan selesai. Klaim apresiasimu.

 

Kepesertaan

Peserta anak: usia <18 tahun
Peserta dewasa: >18 tahun

 

Mengulik Baca Jakarta

Tentang Baca Jakarta:
https://drive.google.com/file/d/1-x0C2nD5GlV-AVWEci50rQbsWxWtHvSB/view?usp=sharing

Tutorial pendaftaran:
- youtube: https://youtu.be/ZCO5bmNk4Hk?si=3C9D9JlG2vSaElj7
- infografis: https://drive.google.com/drive/folders/1HDjeSAtf5AVgzU9e8ycOQNKnSf0aDlbm?usp=sharing

Informasi lebih lanjut dapat cek instagram Baca jakarta
https://www.instagram.com/bacajakarta/

 

#DenganBacaKitaBisa

Bagikan event ini:

Aktivitas Peserta

Aira Khansa Syafana
Aira Khansa Syafana
6 bulan yang lalu

Kisah Teladan Nabi Muhammad SAW

Gendis Pradivia Azzahra
Gendis Pradivia Azzahra
6 bulan yang lalu

Mangrove Action Project (MAP) Indonesia dalam seri buku petualangan dan pengetahuan tentang manfaat dan nilai hutan mangrove. MAP Indonesia akan berpetualang ke salah satu pulau kecil di Indonesia yang terletak di ujung barat daya Provinsi Sulawesi Selatan, yang bernama Pulau Tanakeke. Mangrove hanya tumbuh di daerah tropid dan sub tropis. Manfaat Mangrove : 1. dapat digunakan sebagai bahan kayu bakar, s3bagai bahan baku kertas. 2. sebagai tiang untuk membentang rumput laut. 3. sebagai sumber kehidupan bagi ikan, udang, kerang dan kepiting. 4. sebagai pelindung dari serangan ombak besar dan angin kencang.

m.aditya.prayoga
M.aditya.prayoga
6 bulan yang lalu

Negeri 5 menara

Aura Pratiwi
Aura Pratiwi
6 bulan yang lalu

Saya belum sepenuhnya menyelesaikan bacaan saya, namun buku yang berjudul "No Longer Human" ini sangat membuat saya ingin untuk terus membacanya, tapi saya usahakan untuk membacanya di saat sedang tidak banyak pikiran agar tidak terlalu larut dalam kisahnya.

zi adenaza
Zi adenaza
6 bulan yang lalu

Buku kampung tua di jakarta ini banyak menyimpan sejarah cerita tentang bagaimana berdiri nya kampung kampung yang kita kenal sekarang seperti,kampung kemayoran,kampung Tugu,kampung tanah abang,kampung senen dan masih banyak lagi kampung tua yang sudah kita kenal sekarang

SITI AMELIA
SITI AMELIA
6 bulan yang lalu

Buku yang aku baca hari ini tentang: Bagaimana kelinci bisa menang? Semua hewan di hutan kesal dengan kesombongan si kelinci. Ia selalu membanggakan kecepatan larinya. untuk menyadarkan kesombongannya . kanu kura-kura kemudian menantang kelinci lomba lari melewati empat bukit. Hikmat teladan Kesombongan sering Melemahkan kekuatan.

Mochammad Fathir Ibrahim
Mochammad Fathir Ibrahim
6 bulan yang lalu

Selamat malam teman-teman semua. Hari ini aku membaca buku yang berjudul "Hari Sejuta Pohon". Buku ini menceritakan tentang masyrakat yang bergotong royong untuk menanam pohon di lingkungan sekitarnya. Kegiatan ini melibatkan para remaja agar mereka terbiasa menjaga lingkungan.

Agenda Hari Ini